kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Alibaba luncurkan UC Ads di Indonesia


Kamis, 12 Oktober 2017 / 18:02 WIB
Alibaba luncurkan UC Ads di Indonesia


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Alibaba Mobile Business Group luncurkan platform pemasaran mobile inovatif bernama UC Ads di Indonesia pada Kamis (12/10) di Jakarta. UC Ads menyediakan solusi pemasaran konten bagi perusahaan besar dan usaha mikro, kecil, dan menengah (UKM). Tujuannya agar perusahaan di seluruh dunia agar dapat terhubung dengan khalayak yang tepat dan pada waktu yang tepat.

General Manger Overseas Business Alibaba Mobile Business Group, Kenny Ye mengatakan, dengan pengalaman dari pengguna seluler yang kuat dari portofolio UCWeb, UC Ads bisa memberikan jangkauan yang kuat. UC Ads mampu memberikan jangkauan yang akurat dan tepat bagi para mitranya.

Adapun portofolio UCWeb adalah UC Browser yakni layanan mobile browsing, UC News (distributor konten), dan 9APPS (Android appstore), dan UC Union (mobile traffic dan monetization platform). UC Ads dapat diterapkan di portofolio UC Web ini dengan format interstitial screen, banner, push, recommendation, native ads, dan sebagainya.

“Indonesia memiliki populasi dan pemasaran melalui periklanan di negara ini menunjukkan potensi yang sangat besar. Dengan solusi pemasaran konten cerdas, UC Ads dapat membantu berbagai bisnis di Indonesia untuk meningkatkan exposure merek mereka, jumlah unduhan aplikasi, reputasi produk, promosi penjualan dan juga akuisisi pelanggan," ungkap Kenny pada Kamis (12/10) di Jakarta.

UC Ads didesain untuk menganalisis big data yang diperoleh melalui perilaku jaringan, untuk melacak pelanggan potensial bagi pengiklan, kemudian secara terprogram menayangkan iklan kepada target pengguna tertentu dalam sebuah skenario yang sesuai.

Bagi pelaku UKM, Kenny menjamin dapat menawarkan solusi pemasaran dengan harga terjangkau yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

UC Ads akan berfokus untuk berinteraksi dengan bisnis dari berbagai industri, seperti pendidikan, keuangan, FMCG, e-commerce, gaming, pariwisata, hiburan, teknologi informasi. Juga sektor 3C yang mencari solusi untuk menyesuaikan strategi pemasaran, dan juga UKM yang mencari layanan pemasaran mobile yang terjangkau dan dapat disesuaikan.

Kenny bilang saat ini belum ada target berapa jumlah pengguna UC Ads hingga akhir tahun. UC Ads akan lebih berfokus kepada penetrasi terhadap pasar Indonesia terlebih dahulu guna mengetahui karakteristik pelanggan dan permasalahan mereka. Selanjutnya UC Ads akan melakukan kerja sama dengan perusahaan manufaktur telepon genggam lantaran memiliki target pasar yang sama.

Guna meningkatkan penggunanya, Teddy mengatakan UC Ads akan terus menggandeng perusahaan manufaktur hand phone lantaran memiliki target pasar yang sama. Saat ini UC Ads sudah bekerja sama dengan Vivo, Huawei, dan Oppo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×