kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ekspor ban Multistrada menggelinding kencang


Kamis, 15 Maret 2018 / 16:02 WIB
Ekspor ban Multistrada menggelinding kencang
ILUSTRASI. Ban Mobil Achilles Produksi PT Multistrada Arah Sarana Tbk


Reporter: Agung Hidayat | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen ban, PT Multistrada Arah Sarana Tbk (MASA) masih melihat potensi pasar ban di ranah ekspor terus tumbuh seiring dengan pertumbuhan roda ban otomotif global yang cenderung meningkat.

Uthan A. Sadikin, Direktur Pemasaran MASA mengatakan pada prinsipnya industri ban dalam negeri memang memiliki orientasi ekspor. "Rangenya kisaran 50%-70% dari volume itu diekspor," ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (15/3).

Hal ini tak lepas dari posisi Indonesia sebagai salah satu penghasil karet alam terbesar di dunia. "Oleh karena itu kami secara normatif selalu cari peluang ke pasar baru," tutur Uthan.

Saat ini MASA hampir mengekspor ke setiap regional di seluruh dunia mulai dari Amerika, Eropa, Asia hingga Afrika. Porsi penjualan terbesar, diakui Uthan, masih berasal dari Amerika Serikat (AS).

Menilik laporan keuangan kuartal III-2017 lalu, penjualan ke AS senilai US$ 56 juta atau naik 55% dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya. Sementara porsi ekspor ke AS itu memakan 40% total penjualan ekspor, US$ 138 juta saat itu.

Hingga saat ini, perseroan diketahui memiliki kapasitas terpasang untuk ban motor mencapai 6 juta unit per tahun. Lalu ada pula ban mobil sebanyak 28.000 unit per hari serta ban truk sebesar 300 unit per harinya. Tingkat utilisasi rata-rata telah mencapai 70%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×