kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

GoJek perluas layanan Go-Life ke 11 kota di Indonesia


Rabu, 18 April 2018 / 15:23 WIB
GoJek perluas layanan Go-Life ke 11 kota di Indonesia
Layanan Go-Life di aplikasi Go-Jek


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Go-Jek memperluas layanan Go-Life ke 11 kota baru yakni Solo, Gresik, Tasikmalaya, Banjarmasin, Purwarkarta, Samarinda, Bandar Lampung, Padang, Serang, Batam dan Pekanbaru. Perluasan layanan ini diikuti dengan fasilitas pembayaran melalui fitur Go-Pay.

Sebelumnya Go-Life juga telah hadir di 13 kota besar di Indonesia yaitu Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Bali, Balikpapan, Manado, Makassar, Palembang, Sidoarjo, Malang dan Medan.

Go-Life menyediakan berbagai layanan mulai dari pijat profesional Go-Massage, layanan kebersihan Go-Clean, layanan solusi otomotif Go-Auto dan layanan kecantikan Go-Glam kini hadir dengan tampilan aplikasi dan fitur baru yang lebih memudahkan pengguna dalam menikmati layanan.

“Kami juga menambahkan fitur Go-Pay untuk proses pembayaran yang lebih cepat bagi seluruh pengguna kami. Untuk tahap awal, fitur pembayaran melalui Go-Pay ini baru tersedia pada layanan Go-Massage," ujar Dayu Dara, Head of Go-Life dalam siaran pers Rabu (18/4).

Dara mengatakan kini setiap layanan memiliki tampilan yang seragam. Bila sebelumnya, setiap layanan memiliki tampilan yang berbeda-beda sehingga membuat pengalaman pengguna dalam proses pemesanan yang berbeda juga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×