kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ini alasan Jakarta International Hotels belum bermanuver cari dana di pasar modal


Jumat, 22 Juni 2018 / 17:24 WIB
Ini alasan Jakarta International Hotels belum bermanuver cari dana di pasar modal
ILUSTRASI. Meli? Hotels International


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jakarta International Hotels and Development Tbk (JIHD) mengaku belum akan melakukan aksi korporasi di pasar modal. Perusahaan menyampaikan belum ada kebutuhan pendanaan yang besar untuk bisa menggalang dana dari pasar modal.

Lanny Pujilestari Liga, Wakil Presiden Direktur JIHD menyampaikan bahwa pihaknya belum ada major investment pada tahun ini. Hal ini mengingat kondisi ekonomi dan situasi pasar saat ini belum menunjukkan sinyal yang baik untuk melakukan investasi.

“Untuk saat ini belum ada (aksi korporasi) mengingat kondisi ekonomi dan situasi pasar sehubungan bisnis perusahaan saat ini. Dalam jangka waktu dekat mungkin belum tetapi mungkin untuk jangka panjang pasti ada,” ujarnya di Jakarta, Kamis (21/6).

Apalagi tahun lalu bisnisnya terutama segmen perhotelan sedikit mengalami tekanan dengan adanya aturan dari pemerintah untuk membatasi PNS melakukan kegiatan di hotel. Namun tahun ini, piaknya optimistis, tingkat okupansi akan kembali membaik dengan adanya event internasional yang digelar di Jakarta.

“Saat ini kami belum melakukan aksi korporasi untuk tahun ini. Saat ini untuk pengembangan dari capex (anggaran belanja modal) itu kami lakukan berdasarkan dari usaha operasional JIHD dan anak usaha saja,” lanjutnya.

Sayang dirinya belum mau membeberkan berapa capex yang digelontorkan pada tahun ini, asal tahu saja perusahaan terakhir kali melakukan aksi korporasi pada tahun 2011 lalu dengan melakukan penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu atau private placement.

Buyback saham itu kami sudah lakukan di SCBD (PT Danayasa Arthatama Tbk),” tutupnya.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet

[X]
×