kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

KFC bakal kenalkan menu es cendol


Rabu, 06 Juni 2018 / 15:46 WIB
KFC bakal kenalkan menu es cendol
ILUSTRASI. Menu KFC Salted Egg Chicken


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tren para pemain di industri restoran siap saji saat ini mulai bergeser ke taste lokal, salah satu yang melihat peluang tersebut adalah PT Fast Food Indonesia Tbk (FAST). Perusahaan pengelola gerai KFC ini sebelumnya sudah mengenalkan menu Salted Egg dan Kari yang mendapat sambutan cukup baik.

Justinus Dalimin Juwono, Direktur PT Fast Food Indonesia Tbk mengatakan dalam waktu dekat perusahaan juga akan mengenalkan menu baru dengan taste lokal. Namun kali ini bukan menu utama, sebab perusahaan akan berinovasi untuk segmen minuman.

“Kami lagi menciptakan produk-produk lokal, dari minuman-minuman itu bisa minum es teler di gerai kami. Itu Krusher juga ada tetapi rasanya kan masih luar, kami mau bikin es cendol nanti kita bisa bikin bagus,” ujar Justinus di Jakarta, Rabu (6/6).

Saat ini, dirinya mengatakan dari total 628 gerai di 155 kota masih sebagian kecil yang memperkuat segmen minumannya baik KFC Coffee maupun Krusher. Oleh karena itu, inovasi produk di segmen minuman ini akan memperkuat penjualan menu utama di gerai-gerai miliknya.

“Krusher itu kontribusinya tidak besar, itu minuman enak sekali tetapi masih kecil karena tidak semua toko menyediakan. Krusher itu hanya ada di KFC Coffee dimana gerai ada konsep kafenya dan itu paling hanya 50 gerai saja,” lanjutnya.

Selain akan mengenalkan menu baru dengan taste lokal, perusahaan juga selama Ramadan itu memberikan takjil untuk pelanggan KFC Coffee. Hal ini untuk mengerek kontribusi KFC Coffee selama lebaran, apalagi segmen yang dituju memang milenials.

“Sekarang itu kalau dicoba ada takjil jadi untuk buka puasa, ada menu baru untuk Krusher,” tambah Shivashish Pandey, Direktur FAST.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×