kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

MRT Jakarta berwacana tambah jalur ke Serpong


Selasa, 05 September 2017 / 21:03 WIB
MRT Jakarta berwacana tambah jalur ke Serpong


Reporter: Agung Hidayat | Editor: Johana K.

KONTAN.CO.ID - Kabar bahwa PT MRT Jakarta tengah berencana menambah panjang jalur Mass Rapid Transportation (MRT) hingga ke wilayah Serpong di Tangerang Selatan diakui oleh Presiden Direktur MRT, William Sabandar. "Saat ini baru diwacanakan. Kami baru pada tataran penjajakan," ungkapnya kepada KONTAN (5/9) di Jakarta.

Rencananya jalur dari Serpong sendiri akan tersambung dengan jalur Lebak Bulus-Bundaran Hotel Indonesia (HI) yang saat ini tengah dibangun. William menerangkan, MRT melihat penambahan jalur ini menjadi peluang untuk menghubungkan antara pusat ibu kota dengan kawasan kota-kota baru lainnya.

"Kami melihatnya sebagai opportunity untuk menghubungkan Jakarta dengan kawasan pusat-pusat kota baru dengan transportasi massal," ujar William. Harapannya jalur ini bakal memudahkan akses dan mobilitas pengguna MRT, tidak hanya Serpong tetapi juga kawasan-kawasn yang berkembang lainnya.

MRT Jakarta mengaku mendapat dukungan dari pemerintah kota setempat, yakni Tangerang Selatan. "Memang ada ketertarikan dari pemerintah kota untuk bekerjasama dengan melibatkan pihak swasta," sebut William.

Apakah MRT Jakarta sudah menaksir berapa dana yang dibutuhkan? "Belumlah, ini kalaupun jadi, nantinya pakai dana dari investasi, bukan dana pemerintah," ungkap William. Untuk penjajakan awal ini, ia mengaku bahwa pihaknya tengah melakukan kajian (feasibility study) untuk waktu yang belum bisa ia rincikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×