kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Telkomsel gandeng VIU garap video on demand


Senin, 14 Agustus 2017 / 17:30 WIB
Telkomsel gandeng VIU garap video on demand


Reporter: Agatha Claudia Pascal | Editor: Rizki Caturini

JAKARTA, Layanan Video on Demand (VoD) di Indonesia makin beragam. Layanan ini berupa konten berupa data, informasi atau multimedia yang berjalan melalui jaringan internet. Sifatnya beroperasi di atas jaringan internet milik sebuah operator telekomunikasi.

Itu sebabnya terjalinlah kerja sama perusahaan operator seluler dan layanan internet lewat layanan yang disebut Over-The-Top (OTT) dari operator seluler dan layanan internet di Indonesia.

VIU kini menjadi layanan VoD paling baru yang bekerja sama dengan  operator seluler Telkomsel. Selain bekerja sama dengan HOOQ, Telkomsel juga baru saja menjalin kerja sama dengan VIU.

Corporate Communication Telkomsel, Aldin Hasyim mengatakan, HOOQ dan VIU adalah dua penyedia layanan VoD yang berbeda. Selain penyedia layanan yang berbeda, konten dari keduanya juga berbeda. HOOQ lebih difokuskan kepada film-film Indonesia dan barat.

"Sedangkan VIU difokuskan bagi pecinta drama Korea dan Asia,” ujar Aldin. Senin (14/8).

Untuk menikati tontonan tersebut pelanggan dapat memilih paket yang bermacam-macam untuk menyesuaikan selera dan kebutuhan menonton dari HOOQ dan VIU. Salah satu paket yang disediakan oleh Telkomsel adalah VideoMax.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Tag


TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×