kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

APP Sinarmas: Tidak ada kebakaran di konsesi pemasok APP


Jumat, 23 Februari 2018 / 12:32 WIB
APP Sinarmas: Tidak ada kebakaran di konsesi pemasok APP
ILUSTRASI. Hutan tanaman industri APP-Sinar Mas


Reporter: Azis Husaini | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Jumlah titik panas dan insiden kebakaran di sejumlah daerah di Indonesia terpantau meningkat, termasuk empat provinsi yang telah mengeluarkan peringatan bahaya api di tingkatan tertinggi. Menanggapi masalah itu, Asia Pulp & Paper (APP) Sinarmas siap membantu penangangan kebakaran tersebut.

Direktur Asia Pulp & Paper (APP) Sinarmas Suhendra Wiriadinata mengatakan, Asia Pulp & Paper (APP), yang merupakan bagian dari Sinarmas, terus mengawasi perubahan cuaca dan telah meningkatkan ritme operasionalnya sesuai dengan kondisi di lapangan. "APP akan tetap siaga dan menanggapi dengan sigap untuk menghentikan kebakaran di saat skalanya masih kecil. Saat ini, tidak ada kebakaran yang terpantau di wilayah konsesi pemasok APP," kata dia dalam keterangan tertulisnya, Kamis (22/2).

APP juga telah memenuhi permintaan untuk mendukung upaya pengendalian kebakaran di luar wilayah konsensi pemasoknya di Provinsi Riau, mencakup pengerahan personel pemadam kebakaran, alat berat dan helikopter.

Kata Hendra, APP menyadari bahwa upaya pengendalian kebakaran secara menyeluruh akan lebih efektif apabila ada koordinasi dan kemitraan yang baik di antara pemerintah, masyarakat sekitar, dan perusahaan terkait. Menanggapi situasi terkini terkait kebakaran, serta dengan mempertimbangkan kemampuan yang ada, APP telah memenuhi permintaan untuk mendukung upaya pemadaman api di luar wilayah konsesi pemasoknya di Provinsi Riau. Dukungan tersebut mencakup pengerahan 60 personel pemadam kebakaran, 4 ekskavator, dan 2 helikopter dalam beberapa hari terakhir.

"APP akan terus membantu dan mendorong upaya-upaya kolaboratif yang lebih luas demi mencegah dan mengatasi insiden kebakaran," ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×