kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Jababeka Residensial akan luncurkan dua proyek baru di semester II


Kamis, 19 Juli 2018 / 20:40 WIB
Jababeka Residensial akan luncurkan dua proyek baru di semester II
ILUSTRASI. PT Jababeka Tbk


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jababeka tbk (KIJA) melalui Jababeka Residence berencana meluncurkan dua proyek baru pada semester II-2018 ini. Peluncuran proyek tersebut dilakukan untuk mencapai target marketing sales atau penjualan pemasaran tahun ini yang dipatok Rp 1 triliun.

Handoyo Lim, General Manager Corporate Marketing Jababeka Residence melihat prospek pasar properti di wilayah Timur Jakaarta sampai akhir tahun akan cerah sejalan dengan perkembangan kawasan industri dan pengembangan infrastruktur di wilayah tersebut.

Selai itu, kebijakan Bank Indonesia (BI) melonggarkan aturan Kredit Kepemilikan Rumah (KPR) yang akan semakin mendorong pertumbuhan pasar properti. 

"Pelonggaran LTV akan mendorong pertumbuhan properti di wilayah Cikarang karena populasinya besar dan daya beli masyarakatnya juga tinggi karena UMR mereka paling tinggi." kata Handoyo kepada Kontan.co.id, Senin (16/7).

Sejalan dengan prospek pasar tersebut, Jababeka Residence akan menyiapkan satu proyek baru di sektor komersial dan satu residensial. Kedua proyek tersebut mulai digarap pada semester II-2018. 

Tercatat, hingga semester I-2018, Jababeka Residence telah berhasil mencatatkan marketing sales atau penjualan pemasaran dari sektor perumahan sekitar Rp 270 miliar. Pencapaian tersebut sekitar 45% dari target perusahaan tahun ini yakni 600 miliar.

Tahun ini, perusahaan menargetkan marketing sales Rp 1 triliun dimana dari sektor residensial ditargetkan Rp 600 miliar dan dari komersial Rp 400 miliar.

"Sektor komersial ini maksudnya adalah penjualan lahan kavling yang nantinya akan dibangun menjadi kawasan komersial misalnya seperti hotel dan fasilitas-fasilitas lain," kata Handoyo.

Handoyo yakin target yang mereka patok tahun ini akan tercapai. Perolehan semester I-2018 tersebut menurutnya masih sejalan dengan target perusahaan tahun ini. Adapun untuk mengejar target penjualan komersial, Jababeka Residensial sedang melakukan penjajakan penjualan dengan beberapa investor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×