kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kawan Lama Group memacu bisnis ritel aneka rupa


Jumat, 23 Maret 2018 / 11:09 WIB
Kawan Lama Group memacu bisnis ritel aneka rupa


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memiliki sekitar 450 gerai ritel rupanya belum cukup memuaskan Kawan Lama Group. Penambahan gerai masih menjadi agenda bisnis perusahaan itu.

Kawan Lama menggenggam tujuh merek gerai ritel yaitu Ace Hardware, Informa, Bike Colony, Pet Kingdom dan Dr. Kong. Dua merek lagi dari segmen food & beverage (F&B), yakni Chatime dan Cupbop.

Manajemen Kawan Lama menyebut, pertumbuhan gerai Chatime di luar ekspektasi. Padahal Chatime bukan merek ritelnya mereka. "Chatime itu masif sekali pertumbuhannya," ujar Nana Puspa Dewi, Marketing Director Kawan Lama Group kepada KONTAN, Kamis (22/3).

Sebaran Chatime kini sudah merambah hingga luar Jawa. Tak cuma kota utama, Kawan Lama juga menghadirkan gerai teh ala Thailand tersebut di kota kedua.

Biarpun begitu, pengembangan bisnis Cupbop tak lantas terabaikan. Saat ini gerai makanan barbeque ala Korea itu sudah hadir di pusat perbelanjaan Gandaria City, Central Park dan Living World Alam Sutera. Kawan Lama berjanji akan menambah jumlahnya.

Sementara menurut catatan KONTAN, rencana penambahan gerai Ace Hardware tahun ini sebanyak 10–15. Target lokasinya, 60% di Jawa dan 40% luar Jawa.

Helen Tanzil, Sekretaris Perusahaan PT Ace Hardware Indonesia Tbk, pekan lalu mengatakan investasi satu gerai Ace Hardware sekitar Rp 40 miliar. Makanya, alokasi dana belanja modal atau capital expenditure (capex) mereka tahun ini Rp 400 miliar-Rp 600 miliar.

Asal tahu, dalam beberapa kesempatan Kawan Lama sengaja menghadirkan gerai Ace Hardware berdekatan dengan Informa. "Dengan berdekatan itu tentu saja dari segi operasional kami juga akan terbantu sedangkan dari sisi pengawasan, operasional, efisiensi dan sebagainya lebih efektif," terang Nana.

Adapun konsep gerai Ace Hardware adalah menawarkan produk home improvement dan lifestyle. Sementara Informa menyuguhkan produk home furnishing dan lifestyle.

Lain lagi dengan rencana pengembangan Pet Kingdom. Selain pet shop, gerai tersebut menghadirkan layanan grooming, klinik dan dokter hewan, kolam renang untuk anjing serta ada hotel untuk anjing dan kucing. Gerai perdana hadir di Alam Sutera, Tangerang, Banten seluas 5.000 meter persegi (m²).

Kawan Lama tak mengungkapkan target persis penambahan gerai pada tahun ini. Mereka juga menyimpan informasi anggaran ekspansi yang disiapkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×