kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,74   -6,61   -0.71%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Peruri Akan Merampungkan Akuisisi PT Kertas Padalarang Tahun Ini


Senin, 13 Juli 2009 / 09:27 WIB


Sumber: KONTAN | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri) berambisi menuntaskan akuisisi PT Kertas Padalarang tahun ini juga. Peruri ingin membeli pabrik kertas itu untuk memastikan pasokan kertas tersedia saat mereka berekspansi.

Sekretaris Perusahaan Peruri Toni I. Pandelaki mengatakan, rencana akuisisi Kertas Padalarang sudah sampai di tahap due diligence, termasuk penilaian aset. ”Tahap berikutnya adalah persetujuan pemegang saham Kertas Padalarang,” ujar Toni, akhir pekan lalu.

Saat ini ada tiga pemegang saham Kertas Padalarang. Mereka adalah Pengelola Investasi Mandiri (PIM) yang menguasai 28.000 saham, pemerintah yang memegang 26.000 saham, dan PT Kertas Kraft Aceh yang menguasai 8.000 saham.

Selain saham tersebut, Kertas Padalarang masih memiliki 60.000 saham dalam portepel. Dalam rencana akuisisi Kertas Padalarang, Peruri akan memborong seluruh saham Kertas Padalarang yang belum diterbitkan tersebut.

Dengan menguasai 60.000 saham baru tersebut, Peruri otomatis menjadi pemegang saham terbesar, atau sekitar 49% dari total saham Padalarang. "Jika jumlah itu masih dianggap belum memadai, kami akan membeli saham milik pemerintah," katanya.

Toni hingga kini masih enggan membuka nilai pembelian saham dalam portepel itu. Alasannya, proses negosiasi pembelian saham masih berlangsung. "Saya hanya bisa menyatakan, proses akuisisi akan kelar tahun ini juga," ujarnya.

Rencana akuisisi Peruri ini bertujuan untuk mengamankan pasokan kertas yang menjadi bahan segel cukai. Kini, Peruri, Kertas Padalarang, dan satu percetakan hologram membentuk konsorsium untuk mencetak pita cukai pesanan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai.

Selain mencetak kertas cukai untuk Indonesia, Peruri juga mencetak kertas cukai untuk Nepal. Saat ini Peruri juga sedang melakukan negosiasi dengan beberapa pemerintahan negara lain dalam proyek percetakan kertas cukai.

Hingga kini, Peruri juga masih dipercaya Bank Indonesia sebagai pencetak uang kertas Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×