kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Akindo: Harga kedelai tergantung mekanisme pasar


Selasa, 22 Mei 2018 / 18:25 WIB
Akindo: Harga kedelai tergantung mekanisme pasar
ILUSTRASI. Produksi tempe


Reporter: Lidya Yuniartha | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perang dagang Amerika Serikat dan China mulai mereda. Trump dalam cuitannya di akun Twitternya mengatakan, China telah setuju membeli lebih banyak produk pertanian AS dalam jumlah yang tidak sedikit.

Dikutip dari Bloomberg, Li Qiang chief analyst Shanghai JC Intelligence Co mengatakan China pun berpotensi meningkatkan impor kedelai dari Amerika Serikat per tahun menjadi lebih dari 40 juta ton hingga 50 juta ton.

Menanggapi hal ini, Ketua Asosiasi Kedelai Indonesia (Akindo) Yusan berpendapat, harga kedelai belum tentu akan meningkat meski permintaan kedelai naik terlebih bisa ketersediaan kedelai masih aman. Namun, bila terjadi kelangkaan pada kedelai, maka akan terjadi perubahan pada harga.

“Dalam hal ini sepenuhnya akan tunduk pada mekanisme pasar, supply dan demand. Jadi kalau di market tersedia, kedelai akan sesuai harga Internasional,” ujar Yusan Kepada Kontan.co.id, Selasa (22/5).

Menurut Yusan, saat ini jarga kedelai pun sudah mencapai Rp 7.100 per kg. Harga ini kembali meningkat dari sebelumnya yakni sekitar Rp 7.000 per kg. Menurut Yusan, kenaikan harga kedelai ini masih tergantung nilai tukar rupiah. “Kalau nilai tukar rupiah stabi, semoga harga akan stabil,” jelas Yusan.

Sementara itu, Yusan mengakui, impor kedelai yang dilakukan Indonesia, yang ditujukan untuk makanan berasal dari Amerika Serikat, sementara yang ditujukan untuk pakan ternak berasal dari Brasil dan Argentina.

Yusan membeberkan, stok kedelai bulanan mencapai 100.000 ton - 150.000 ton. Sementara, impor kedelai untuk Mei dan Juni tahun ini sebesar Rp 225.000 ton dan 230.000 ton.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×