kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Beredar kabar penjualan hotel di Bali, ini tanggapan Hotel Mulia Nusa Dua


Selasa, 07 April 2020 / 18:57 WIB
Beredar kabar penjualan hotel di Bali, ini tanggapan Hotel Mulia Nusa Dua


Reporter: Amalia Fitri | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. The Mulia, Mulia Resort and Villas, Nusa Dua, Bali menegaskan pihaknya tidak menjual propertinya kepada pihak maupun. Sebagai informasi, beredar informasi jika hotel berbintang lima tersebut menjual propertinya senilai US$ 650 juta.

Kabar ini ditanggapi sebagai informasi keliru oleh pihak manajemen Hotel Mulia Bali, sebab saat ini, operasional Hotel Mulia Nusa Dua, Bali masih berjalan seperti biasa. "Pemberitaan tersebut bohong. Kami bisa memproses secara hukum pihak yang menyebarkan informasi keliru tersebut," ujar Vania Sulistya, Communication Manager Mulia Resorts and Villas Nusa Dua, Bali, kepada Kontan.co.id, Selasa (7/4).

Namun demikian, pihak Hotel Mulia Bali belum bersedia menjawab alasan untuk tetap beroperasi di tengah pandemi serta jumlah turis yang menempati kamar saat ini.

Di sisi lain, Ketua Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) di Bali, Agung Partha Adnyana menambahkan jika informasi mengenai penjualan beberapa hotel di Bali telah beredar jauh sebelum wabah COVID-19 melumpuhkan industri pariwisata.

"Saya juga kurang mengerti mengenai informasi tersebut. Tetapi pemberitaan semacam itu, sudah ada jauh sebelum korona merebak, sudah lama," jelasnya singkat kepada Kontan,.co.id Minggu (5/4) lalu.

Dalam informasi yang beredar, sekitar 45 hotel berbintang 2 sampai bintang 3 di Bali, dijual mulai dari kisaran harga Rp 200 miliar sampai lebih dari Rp 1 triliun dengan berbagai perantara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×