kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Harga minyak dunia di bawah US$ 30 per barel, apa kabar harga BBM Shell dan BP-AKR?


Kamis, 19 Maret 2020 / 21:43 WIB
Harga minyak dunia di bawah US$ 30 per barel, apa kabar harga BBM Shell dan BP-AKR?
ILUSTRASI. FILE PHOTO: A Shell logo is seen reflected in a car's side mirror at a petrol station in west London, Britain, January 29, 2015. Picture taken January 29, 2015. REUTERS/Toby Melville/File Photo


Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Efek gulir pandemi Corona telah menekan harga minyak dunia hingga ke rentang US$ 20 - US$ 30 per barel. Di saat yang bersamaan, kurs rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) juga melemah hingga bergerak mendekati ke level Rp 16.000.

Di tengah kondisi ini, pemerintah pun tengah menimbang untuk melakukan penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Sementara itu, sejumlah perusahaan penyedia BBM non-subsidi pun mengaku masih memperhatikan perkembangan kondisi terkini.

Baca Juga: Harga BBM Pertamina bisa turun kalau harga minyak tetap rendah di akhir bulan ini

Langkah tersebut antara lain dilakukan oleh dua perusahaan penyedia BBM, yakni BP-AKR dan Shell. Direktur AKR Corporindo Suresh Vembu mengatakan, untuk dapat menetapkan maupun melakukan penyesuaian harga, pihaknya masih memonitor perkembangan kondisi teraktual.

Hal tersebut akan dibahas bersama BP, dan keputusan yang diambil harus berdasarkan kesepakatan keduanya. Asal tahu saja, saat ini BP-AKR menjual BBM non-subsidi dengan tiga jenis produk, yakni BP90, BP92 dan BP95.

"Kita lihat dulu perkembangannya, dan harus bicara terlebih dulu BP-AKR keputusannya seperti apa," kata Suresh saat dihubungi Kontan.co.id, Kamis (19/3).

Langkah yang sama juga dilakukan oleh Shell. Jika nanti ada keputusan pemerintah untuk mewajibkan penyesuaian harga, Vice President External Relations Shell Rhea Sianipar mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen untuk mematuhi peraturan yang ditetapkan pemerintah.

Baca Juga: Soal penyesuaian harga BBM, Total masih akan pelajari

"Shell berkomitmen untuk terus mematuhi peraturan dan berkolaborasi dengan pemerintah dan seluruh pemangku kepentingan terkait hal ini," kata Rhea.

Mengutip laman resminya, Shell memiliki lima produk BBM non-subsidi. Harga BBM yang berlaku efektif sejak 1 Maret 2020 ialah sebagai berikut: produk Shell Super seharga (Rp 9.125 per liter), Shell V-Power (Rp 9.650 per liter), Shell Diesel (Rp 9.850 per liter), Shell Reguler (Rp 9.075 per liter) dan Shell Diesel Extra (9.530 per liter).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×