kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,34   -28,38   -2.95%
  • EMAS1.321.000 0,46%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Indocomtech 2018 tawarkan kesempatan kerjasama antar pelaku IT


Kamis, 23 Agustus 2018 / 15:52 WIB
Indocomtech 2018 tawarkan kesempatan kerjasama antar pelaku IT
ILUSTRASI. Penjualan laptop di INDOCOMTECH


Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Narita Indrastiti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indocomtech 2018 akan kembali digelar di Jakarta Convention Center (JCC), pada 31 Oktober - 4 November 2018. Pameran ke-26 ini digawangi oleh Yayasan APKOMINDO Indonesia bekerjsama dengan PT Traya Eksibisi Internasional (Traya Events).

Bambang Setiawan, Presiden Direktur Traya Events menyebutkan bahwa dengan tema “Technology for Everyone”, acara ini akan merepresentasikan gaya hidup masyarakat di era sekarang dalam memanfaatkan peranti berteknologi modern.

Melalui tema tersebut, Indocomtech 2018 juga berusaha untuk mengedukasi masyarakat tentang perkembangan teknologi yang begitu cepat dan telah mengubah berbagai sektor industri, termasuk gaya hidup masyarakat.

“Tema Technology for Everyone sangat tepat menggambarkan koneksi antara teknologi dan manusia di jaman sekarang,” ujarnya melalui keterangan pers yang diterima kontan.co.id, Kamis (23/8).

Melalui pameran tersebut, pengunjung juga dapat memanfaatkannya sebagai ajang untuk memperluas pengetahuan mengenai IT yang kian hari semakin dinamis. Sementara itu, bagi industri business-to-business (B2B) dan peritel diharapkan mendapatkan sinergi bisnis melalui keikutsertaannya dalam pameran Indocomtech 2018 mendatang.

“Kerja sama antarpelaku industri tentu menjadi salah satu poin penting yang ingin dihadirkan di Indocomtech 2018. Pertemuan antarpelaku industri, mendorong kolaborasi pada produk TIK terkini sekaligus memberikan pemahaman secara langsung melalui workshop mengenai teknologi di dalamnya,” tambah Bambang.

Pameran itu sendiri akan menempati area seluas 17.000 meter persegi dan akan diikuti oleh lebih dari 250 eksibitor dari bidang telekomunikasi, komputer, software, games, smartphone, produk elektronik, serta aksesoris yang ada di Indonesia.

Adapun untuk tiket masuk, pengunjung dapat menebusnya dengan Rp 20.000 untuk hari Rabu – Kamis, sedangkan pada hari Jumat, Sabtu dan Minggu, pengunjung dapat membeli tiket masuk seharga Rp 30.000 per orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×