kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Korporasi mana yang mencatatkan skor employee engagement tertinggi?


Kamis, 12 September 2019 / 10:00 WIB
Korporasi mana yang mencatatkan skor employee engagement tertinggi?
Penjurian SWP 2019


Reporter: Maggie Quesada Sukiwan | Editor: Cipta Wahyana

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Empat belas perusahaan dari berbagai sektor industri masuk tahap penjurian Stellar Workplace Award atau SWP Award 2019, di Mercantile Club World Trade Center Jakarta, Selasa (10/9). Ke-14 perusahaan tersebut merupakan perusahaan yang terpilih dari total sekitar 200-an perusahaan yang diundang untuk berpartisipasi dalam seleksi SWP Award 2019.

SWP Award adalah event pemberian penghargaan prestisius dan bergengsi untuk perusahaan-perusahaan yang mampu menciptakan lingkungan kerja ideal sehingga menumbuhkan employee engagement yang pada akhirnya berdampak pada peningkatan performa dan kinerja organisasi perusahaan tersebut.

Penilaian final, secara independen, dilaksanakan oleh panelis yang terdiri dari lima juri, yaitu Dekan Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, Tjut Rifameutia Umar Ali, Chief Executive Officer (CEO) GML Performance Consulting, Suwardi Luis, dan Managing Editor & Strategic Management GM Kontan, R. Cipta Wahyana. Dua juri lainnya, mantan Direktur Sumber Daya Manusia PT Indofood Sukses Makmur Tbk, Josef Bataona, dan Data Analyst GML Performance Consulting, Kartika Indrajaja.

Proses penjurian tersebut akan memilih para juara yang menurut rencana akan menerima penghargaan di malam penganugerahan SWP Award 2019 akan berlangsung pada Jumat, 25 Oktober 2019, di Jakarta. Para pemenang dengan demikian merupakan perusahaan yang berhasil menunjukkan sebagai organisasi “outstanding ability” dalam menciptakan stellar workplace dan engaged workforce.

Seleksi perusahaan pemenang melalui berbagai tahapan. Pertama, undangan terhadap sekitar 200 perusahaan terpilih untuk mengikuti survei. Selanjutnya, GML Performance Consulting melakukan survei dengan responden para karyawan korporasi yang mendaftarkan diri sebagai peserta seleksi penghargaan ini. Skor employee engagement yang diperoleh dari survei dan data-data pendukung digunakan untuk menentukan daftar short listed korporasi. Ketiga, proses penjurian secara independen dan oleh para juri yang juga independen.

SWP Award 2019 terlaksana berkat kerja sama dua lembaga independen, yaitu Kontan, Media Bisnis dan Investasi Group of Media, Kompas Gramedia, dengan GML Performance Consulting. Kontan merupakan media yang memfokuskan diri melayani publik dengan konten-konten informasi dan berita independen, di bawah payung Kompas Gramedia. Sedangkan GML Performance Consulting adalah firma riset dan konsultan yang dikenal dalam membantu organisasi dan perusahaan di Asia meningkatkan strategic competitiveness melalui strategi implementasi dan sistem manajemen sumber daya manusia.

Berdasarkan urut abjad, berikut ini empat belas perusahaan yang masuk dalam tahap penjurian:

1. Adira Dinamika Multi Finance, PT
2. Asuransi Sinarmas MSIG, PT
3. Bank Maybank Indonesia Tbk, PT
4. Bussan Auto Finance, PT
5. Dutakom Wibawa Putra, PT 
6. Federal Karyatama, PT 
7. Group M 
8. Kalbe Farma, PT 
9. Meratus Group 
10. Pembangunan Jaya Ancol Tbk, PT 
11. Pelabuhan Indonesia I, PT 
12. Tower Bersama Infrastructure Tbk, PT
13. XL Axiata, PT
14. Wijaya Karya Bangunan Gedung Tbk, PT

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×