kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mobil MPV menjadi penopang penjualan otomotif di paruh kedua 2018


Kamis, 12 Juli 2018 / 21:39 WIB
Mobil MPV menjadi penopang penjualan otomotif di paruh kedua 2018
ILUSTRASI. Mitsubishi Xpander Hadir pada Gelaran GIIAS Medan


Reporter: Eldo Christoffel Rafael | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar mobil multi purpose vehicle (MPV) akan kembali panas dalam semester II-2018. Pasalnya pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018, akan ada model baru di kelas yang menyumbang mayoritas penjualan mobil nasional ini.

Intan Vidiasari, Deputy Group Head of Planning & Communication Group PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menuturkan, akan ada model baru dari mobil andalan Mitsubishi yakni Xpander. Saat ini ada enam varian dari Xpander yang berada di varian harga Rp 197,1 juta - Rp 253,4 juta. "Kami akan meluncurkan model baru di tengah-tengah harga tersebut. Tunggu saja tanggal mainnya," kata Intan, Senin (10/7).

Menurutnya pemilihan waktu peluncuran Xpander tipe baru sudah disurvei matang. Ada beberapa varian yang diinginkan oleh konsumen yang sekarang belum ada. "Jadi untuk bisa menjangkau lebih banyak lagi target segmen diluncurkan varian baru ini," kata Intan.

Tak ketinggalan dari Wuling Motors. Brand Manager Wuling Motors Indonesia Dian Asmahani mengatakan, akan ada model baru di pameran tersebut.
"Kami akan memperkenalkan produk baru di GIIAS, mengenai tipenya tunggu saja," ujar Dian, Senin (10/7).

Di industri otomotif dalam negeri, saat ini Wuling hadir di segmen MPV lewat dua produknya yakni Wuling Confero dan Cortez. Sejak periode Agustus 2017 hingga Juni 2018, Wuling telah mencatatkan penjualan sebanyak 13.170 unit. Selain itu, Wuling juga memiliki 71 diler resmi yang akan terus berkembang sampai dengan 80 outlet di seluruh Indonesia.

Sementara itu wacana kehadiran model terbaru Toyota Avanza semakin santer. Executive General Manager PT Toyota Astra Motor (TAM), Fransiscus Soerjopranoto, mengatakan pihaknya masih melakukan studi soal generasi terbaru Avanza. "Kami tetap menjaga penjualan Avanza 6.000 unit sampai 7.000 unit," kata Soerjopranoto.

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia ( Gaikindo) masih optimistis penjualan mobil sampai akhir 2018 ini bisa mencapai 1,1 juta unit, atau sesuai dengan target yang telah dicanangkan dari awal tahun.

Menurut Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi, sampai Mei 2018 penjualan masih cukup positif. Gaikindo juga tidak merevisi target meski banyak faktor seperti bunga bank naik, nilai tukar rupiah yang melemah serta kondisi ekonomi lain. "Meski tahun politik berat, kami yakin di semester kedua penjualan masih berkisar 500 ribuan unit," kata Nangoi.

Dari data Gaikindo semester I-2018 tercatat, penjualan pabrikan ke diler (wholesales) mencapai 553.757 unit atau naik dari periode sama tahun lalu sebanyak 533.506 unit. Sedangkan untuk penjualan kelas MPV mulai dari low MPV hingga upper MPV tercatat sebesar 173.288 unit atau naik 1,2% dari periode sama tahun lalu sebanyak 171.150 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×