kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,49   -7,86   -0.84%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pemerintah akan segera aplikasikan new normal di sektor penerbangan


Kamis, 09 Juli 2020 / 14:26 WIB
Pemerintah akan segera aplikasikan new normal di sektor penerbangan
ILUSTRASI. Pemerintah akan segera aplikasikan new normal di sektor penerbangan . ANTARA FOTO/Septianda Perdana/aww.


Sumber: Kompas.com | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengatakan akan segera mengaplikasikan new normal atau kenormalan baru untuk sektor transportasi khususnya di sektor penerbangan. 

Ia menyebut langkah ini harus dilakukan agar bisa membuat okupansi penerbangan yang sempat turun akibat terpukulnya pandemi Covid-19 agar bisa menjadi seimbang. 

Baca Juga: Maskapai nasional terancam bangkrut, INACA: Itu mungkin saja terjadi

"Okupansi penerbangan memang turun. Saya akan bicara ekuilibium keseimbangan dengan Lion Air, Garuda Indonesia tentang bagaimana perlahan new normal ini kita bisa masuk, bisa tetap aman tapi ekonomi juga jalan," ujarnya dalam diskusi virtual, Kamis (9/7/2020). 

Luhut juga mengatakan mengenai protokol kesehatan yang aman menggunakan transportasi di tengah pandemi Covid-19, masih disempurnakan bersama dengan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. 

Ia juga menyebut new normal memang harus dilakukan mengingat calon penumpang domestik dan penerbangan internasional mulai menunjukkan adanya peningkatan. "Mengenai turis, saya sudah bicara dengan Lion Air, permintaan penerbangan sudah mulai meningkat," katanya. 




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×