kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Perangkat medis Selaras Citra Nusantara Perkasa (SCNP) sasar BPJS


Kamis, 12 Desember 2019 / 15:44 WIB
Perangkat medis Selaras Citra Nusantara Perkasa (SCNP) sasar BPJS
Peragaan perangkat media NIVA di Institut Teknologi Bandung (ITB).


Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -BANDUNG. PT Selaras Citra Nusantara Perkasa (SCNP) bersama Intitut Teknologi Bandung (ITB)  telah merilis prototype perangkat medis untuk deteksi dini penyakit jantung atau kardiovaskular bernama Niva (Non Invasive Vascular Analyzer).

Tidak tanggung-tanggung perusahaan Original Equipment Manufacture (OEM) elektronik ini menyasar pasar BPJS.

Baca Juga: Selaras Citra Nusantara Perkasa kembangkan alat deteksi jantung

Direktur Keuangan Selaras Citra Nusantara Setiyo Bonorowanto menjelaskan produk kesehatan ke depan akan menjadi sangat dibutuhkan. "Jadi saat mendapat kesempatan kerjasama untuk pengembangan dan produksi alat kesehatanñ SCNP turut mendukung," jelasnya saat ditemui di Bandung, Kamis (12/12).

Setiyo menjelaskan pengembangan alat kesehatan ini akan didukung di sisi industri dengan memproduksinya secara massal. Setiyo mengakui saat ini masih dalam tahap pengujian dan sertifikasi. Adapun kalau hasil uji lancar, proses sertifikasi paling lama berlangsung setahun. Harapannya di 2021 alat ini bisa diproduksi.

Setiyo bilang prioritas utama penjualan untuk  lokal. "Harapannya Niva bisa bekerjasama dengan pemerintah lewat  program BPJS dengan menempatkan produk ini di puskesmas," jelasnya.

Adapun Setiyo menjelaskan Niva berpotensi juga untuk diekspor ke Asia maupun negara lainnya. Katanya, Niva merupakan produk dasar dan berdaya guna (useful) sehingga mudah untuk masuk ke pasar luar negeri.

Setiyo mengakui tidak diperlukan investasi khusus untuk memproduksi Niva karena mesin pabrik yang ada saat ini sangat fleksibel. Jadi tidak perlu mesin khusus untuk memproduksi Niva. Sederhananya, SCNP hanya menyesuaikan konveyer terpasang.

Baca Juga: Produsen elektronik asal bogor ekspor 3.000 unit pembersih udara ke AS

Memang, kalau membicarakan pasar kesehatan peluangnya masih sangat besar. Adapun program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) juga akan digalakkan di tahun depan.

Oleh karenanya Setiyo berani memproyeksikan produk medical equipment ini setelah aktif diproduksi dan didistribusikan, bisa berkontribusi lebih dari 5% ke perusahaan. Sebab saat ini seluruh pendapatan Selaras Citra Nusantara hanya dari segmen alat rumah tangga saja.

Asal tahu saja, sejak 2013 ITB telah melakukan uji klinis awal produk Niva di sejumlah rumah sakit. Adapun di 2016 sampai 2019 sudah dilakukan uji benefit. Nah, setahun ke depan rencananya alat ini bisa dipasarkan. Sebab saat ini Niva sudah diinisasi untuk lima rumah sakit saja. Ke depannya Setiyo berharap Niva bisa disupply ke puskesmas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×