kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Telkomsel gandeng CRP Group, bayar jajanan pakai T-Cash


Minggu, 20 Januari 2019 / 09:59 WIB
Telkomsel gandeng CRP Group, bayar jajanan pakai T-Cash


Reporter: Nur Pehatul Janna | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Terus mendukung gerakan non tunai, Telkomsel melalui cashless payment T Cash kembali jalin kerjasama strategis dengan Cita Rasa Prima (CRP Group) perusahaan yang menaungi brand Warung Upnormal, Bakso Boedjangan, Sambal Karmila dan Fish Wow Cheese di seluruh Indonesia.

General Manager Sales Regional Jabar Telkomsel Agustiyono mengatakan, transaksi cashless sudah menjadi kebutuhan dan gaya hidup belakangan ini, khususnya melalui tempat kuliner dan pusat perbelanjaan yang ramai pengunjung.

"Oleh karena itu, kami hadir untuk memberikan kemudahan bertransaksi menggunakan T Cash, dan juga berbagai promo serta cashback yang menarik bagi pelanggan," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id, Minggu (20/1).

Menurut Agustino, melalui kerjasama ini pelanggan dapat bertransaksi di lebih dari 123 outlet CRP Group menggunakan layanan Telkomsel TCASH.

"Bagi setiap pelanggan yang bertransaksi menggunakan mobile payment T Cash di seluruh outlet CRP Group akan mendapatkan cashback 25%," ujarnya.

Menurut Agus, upaya Telkomsel menghadirkan berbagi kemudahan bertransaksi menggunakan T Cash, sejalan dengan terciptanya ekosistem digital dari pelanggan T  Cash yang mencapai lebih dari 3,6 juta pelanggan di Jawa Barat per 2018.

Di Jawa Barat, Telkomsel sudah bekerjasama dengan lebih dari 1900 outlet serta merchant dimana 80% mitra berada di Kota Bandung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×