kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,20   6,85   0.74%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Trimuda Nusantara Citra perkuat laju pertumbuhan


Senin, 23 Desember 2019 / 19:33 WIB
Trimuda Nusantara Citra perkuat laju pertumbuhan
ILUSTRASI. Direksi BEI yang diwakili Nicky Hogan memberikan Cinderamata Kepada Manajemen Trimuda Nuansa Citra, Arifin Seman, Kamis (28/6).


Reporter: Annisa Fadila | Editor: Azis Husaini

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Lapangan usaha transportasi dan pergudangan Indonesia kini mempunyai peran penting dalam menggerakkan roda perekonomian, hal itu dikarenakan termasuk kedalam 6 lapangan usaha yang memberikan kontribusi terhadap pembentukan PDB Indonesia. Sejak tahun 2014 hingga 2017 silam, perusahaan ini terus memiliki laju pertumbuhan yang cukup meningkat.

Laju pertumbuhan PT Trimuda Nusantara Citra Tbk pada tahun 2017 silam meningkat menjadi 8,49% jika dibandingkan pada tahun sebelumnya yang hanya sebesr 7,36%. Namun, hingga saat ini sebanyak 66,3% Trimuda Nusantara Citra sebagian besar masih tersebar di pulau Jawa sehingga menyebabkan porsi yang sedikit untuk pulau luar Jawa.

Baca Juga: Ketatnya persaingan, TNCA proyeksikan laba bersih tahun ini turun

Untuk memperkuat laju pertumbuhan tersebut, Trimuda Nusantara Citra melakukan berbagai aspek yang diantaranya mengembangkan sistem IT serta penggunaan perangkat digital yang menjadikan proses bisnis utamanya sebagai proses operasional menjadi efesien. Tracing dan tracking barang dapat dilakukan secara real time baik oleh perusahaan maupun pelanggan.

Selanjutnya, Tri Muda Nusantara akan masuk kedalam pasar retail melalui e-commerce yang nantinya diharapkan perseroan tidak perlu membuka outlet yang banyak untuk menjaring pelanggan retail, namun cukup memanfaatkan e-commerce yang sampai saat ini masih terus berkembang.

Baca Juga: Perkuat penetrasi di daerah, DIGI siapkan investasi Rp 18 miliar

Asal tahu saja, emiten dengan kode saham TNCA di Bursa Efek Indonesia (BEI) saat ini memiliki 4 exclusive agent, 37 network agent, dan 60 sub agent.

Adapun prospek kedepannya dapat dipastikan nantinya akan mendapatkan banyak pesaing sehingga tarif harus bisa disesuaikan. Prospek kedepan juga mengandalkan teknologi informasi sehingga kebijakan tarif nantinya akan mendapatkan stimulasi yang baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×