kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tumbuh 35,8%, Petrosea (PTRO) raih laba bersih US$ 31,18 juta di tahun 2019


Jumat, 20 Maret 2020 / 11:31 WIB
Tumbuh 35,8%, Petrosea (PTRO) raih laba bersih US$ 31,18 juta di tahun 2019
ILUSTRASI. PT Petrosea Tbk PTRO


Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Petrosea Tbk (PTRO) membukukan kinerja keuangan yang positif di sepanjang tahun lalu. Perusahaan konstruksi dan jasa pertambangan bagian dari Indika Grup ini berhasil mencetak laba bersih sebesar US$ 31,18 juta di 2019.

Angka itu tumbuh 35,8% dibandingkan capaian tahun sebelumnya. Pada tahun 2018, PTRO membukukan laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar US$ 22,96 juta.

Baca Juga: Lo Kheng Hong rajin tambah kepemilikan saham di PTRO, bagaimana di MBSS?

Adapun, total pendapatan PTRO di tahun lalu tercatat sebesar US$ 476,44 juta atau tumbuh 2,3% dari capaian tahun lalu yang sebesar US$ 465,74 juta.

"Di tengah volatilitas harga batubara thermal dan kondisi ekonomi global yang kurang kondusif, PTRO berhasil mencatatkan kinerja keuangan dan operasional yang menggembirakan," ungkap Presiden Direktur PTRO Hanifa Indradjaya dalam keterangan tertulis yang diterima Kontan.co.id, Jum'at (20/3).

Hanifa menjelaskan, dari capaian tersebut, kontribusi dari lini bisnis kontrak pertambangan masih paling dominan dengan 60,25% terhadap total pendapatan.

Sementara kontribusi dari lini bisnis rekayasa dan konstruksi mencapai 20,50%. Sisanya berasal dari lini bisnis logistik & support services mencapai 18,66% dari total pendapatan PTRO.

Baca Juga: Lo Kheng Hong tambah kepemilikan di saham Petrosea (PTRO) di awal 2020

"Pencapaian kami sepanjang tahun lalu didorong oleh berbagai inisiatif strategis dan upaya transformasi guna memastikan sustainable superior performance untuk tahun-tahun mendatang," sambung Hanifa.

Hanifa pun menyebut, transformasi kegiatan operasional PTRO melalui digitalisasi telah mendapatkan pengakuan internasional.

Petrosea dipilih oleh World Economic Forum sebagai satu-satunya perusahaan tambang dan perusahaan milik Indonesia yang masuk ke dalam Global Lighthouse Network.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×