kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Wah anak usaha Grup Bakrie ini untung di kuartal I


Selasa, 02 Juni 2020 / 22:24 WIB
Wah anak usaha Grup Bakrie ini untung di kuartal I
ILUSTRASI. Energi Mega Persada Foto:Dok.Energi Mega Persada


Reporter: Anastasia Lilin Y | Editor: Anastasia Lilin Yuliantina

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nasib mujur menyertai PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) selama kuartal I 2020 kemarin. Bagian dari Grup Bakrie tersebut mencetak laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk alias laba bersih US$ 12,73 juta atau naik 68,83% year on year (yoy).

Kenaikan laba bersih sejalan dengan pertumbuhan penjualan bersih sebesar 51,56% yoy menjadi US$ 79,66 juta. Adapun penyokong penjualan bersih yakni kenaikan produksi gas dari Blok Bentu di Riau, Sumatra. Kinerja bottom line ENRG juga tertopang penurunan pinjaman yang berdampak terhadap penyusutan beban bunga.

ENRG masih merasa beruntung di tengah di tengah risiko pandemi Covid-19 dan penurunan harga minyak dunia. Pasalnya, lebih dari 90% jumlah produksi dan cadangannya  dalam bentuk gas. "Gas memiliki harga jual yang lebih stabil dan jangka waktu kontrak yang lebih panjang dibandingkan dengan minyak yang harga jualnya cenderung lebih berfluktuasi," tulis Syailendra S. Bakrie, Direktur PT Energi Mega Persada Tbk dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (2/6).

Kontributor utama produksi gas ENRG yakni Blok Kangean di Jawa Timur dan Blok Bentu di Sumatra. Volume produksi gas dan minyak pada kuartal I 2020 masing-masing sebesar 184 juta kaki kubik per hari dan 2.523 barel per hari. Sementara pada periode yang sama tahun sebelumnya, produksi gas 100 juta kaki kubik per hari sedangkan produksi minyak 2.363 barel per hari.

Total kas ENRG sampai 31 Maret 2020 tercatat US$ 28,33 juta atau naik 4,31% ketimbang catatan akhir tahun lalu atawa year to date (ytd). Sementara total liabilitas jangka pendeknya berkurang 15,84% ytd menjadi US$ 338,13 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×