kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Alasan Prudential mengoleksi saham Bakrie


Minggu, 25 Oktober 2015 / 20:35 WIB
Alasan Prudential mengoleksi saham Bakrie


Reporter: Dina Farisah | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA. PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) tercatat mengoleksi saham-saham perusahaan group Bakrie. Meski beberapa kalangan sanksi atas fundamental saham-saham group Bakrie, Prudential justru optimistis fundamental perusahaan tetap positif.

Berdasarkan data Bloomberg, Jumat (23/10), PT Prudential Financial Inc tercatat mengoleksi saham PT Energy Mega Persada Tbk (ENRG) sebanyak 0,1% atau senilai Rp 47.619.000.

PT Prudential Indonesia juga menggenggam saham PT Intermedia Capital Tbk (MDIA) sebesar 5,37% atau setara dengan Rp 210.708.400. Selain itu, Prudential Indonesia mengempit saham PT Bumi Resources Mineral Tbk (BRMS) sebesar 7,87% atau setara Rp 2.011.213.800.

Terakhir, Prudential Indonesia mengantongi saham PT Visi Media Asia Tbk (VIVA) sebanyak 6,08% atau setara Rp 1.001.245.200.

Nini Sumohandoyo, Corporate Marketing and Communications Director dari PT Prudential Life Assurance menuturkan, total aset saham yg dikelola oleh PT Prudential Life Assurance per akhir September 2015 adalah sekitar Rp 31,9 triliun.

Dengan nilai total aset saham tersebut, kepemilikan saham suatu perusahaan sebesar 5%-10% tidak bersifat signifikan. Sebab tidak mencapai lebih dari 1%-2% total aset saham Prudential.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×