kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Atasi kelangkaan obat Covid, Apotek K-24 meluncurkan K24 Covid Store


Sabtu, 31 Juli 2021 / 19:38 WIB
Atasi kelangkaan obat Covid, Apotek K-24 meluncurkan K24 Covid Store
Aplikasi K-24 Covid Store dari Apotek K-24.


Reporter: Vina Elvira | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Apotek K-24 baru saja meluncurkan terobosan baru dalam mengatasi pandemi Covid-19 di Indonesia, yakni K24 Covid Store atau KCS pada hari ini, Sabtu (31/7). Terobosan ini dilatarbelakangi oleh pengamatan perusahaan akan sulitnya akses obat yang dialami para penderita Covid-19 yang tengah melakukan isolasi mandiri bersama keluarga di rumah karena klaster keluarga. 

"Keadaan ini membuat kami kembali memikirkan cara agar masyarakat bisa mendapatkan berbagai produk terapi Covid-19 yang sudah langka di pasaran," ungkap Founder Apotek K-24, Gideon Hartono dalam siaran pers hari ini. 

K24 Covid Store merupakan layanan pembelian produk terapi Covid-19 secara online yang bisa diakses oleh masyarakat di situs m.k24klik.com/covidstore atau melalui aplikasi K24Klik. Selain itu, nantinya paket ini juga bisa dipesan melalui situs farmaplus.kemkes.go.id. 

"Sehingga, pasien cukup klik link yang tercantum di laman Apotek K-24 yang ditampilkan di situs Farmaplus. Pesanan akan dibantu oleh Dokter Siaga Online dan produk dikirim ke alamat pasien," lanjutnya. 

Baca Juga: PPKM Level 4 di Jakarta, simak aturan lengkapnya

Manajer Operasional Apotek K-24, Endah Ekayani memaparkan, untuk tahap awal, layanan K24 Covid Store ini bisa diakses pada pukul 09.00-15.00 WIB. Namun ke depannya, apabila permintaan semakin meningkat maka K24 Covid Store akan melayani hingga 24 jam nonstop. 

“Yang menarik, setiap paket yang dipesan disesuaikan dengan gejala yang dialami oleh pasien. Sehingga, pasien yang satu bisa mendapatkan paket yang berbeda dari pasien lainnya,” papar Endah. 

Baca Juga: Apotek K-24: Saat ini, kelangkaan terjadi terutama untuk vitamin

Dengan hadirnya K24 Covid Store ini, kata Endah, diharapkan masyarakat tidak lagi mengalami kesulitan dalam mendapatkan obat terutama bagi pasien yang sedang isolasi mandiri. Adapun, saat ini, K24 Covid Store memberikan voucher gratis ongkir hingga Rp 20.000 untuk 100 pasien pertama setiap harinya sampai 17 Agustus 2021.

Sebelumnya, Apotek K-24 juga telah meluncurkan paket K-24 Sikat Covid (K-24 Siap Kebutuhan Obat Covid) untuk mempermudah pasien memenuhi kebutuhan melawan Covid. Paket ini berisikan produk produk untuk mencegah dan mengobati gejala Covid-19, seperti antivirus, antibiotik, vitamin, obat penurun panas, pereda nyeri, suplemen herbal, masker, hand sanitizer dan alat kesehatan lainnya seperti oksimeter dan termometer.

Baca Juga: Apotek K-24 antisipasi lonjakan permintaan obat dan alkes terkait Covid-19

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×