kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Jaga kinerja, Alam Sutera Realty (ASRI) siap luncurkan dua produk baru di kuartal IV


Senin, 01 Oktober 2018 / 22:22 WIB
Jaga kinerja, Alam Sutera Realty (ASRI) siap luncurkan dua produk baru di kuartal IV
ILUSTRASI. PT Alam Sutera Realty Tbk ASRI


Reporter: Intan Nirmala Sari | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kejar target marketing sales hingga Rp 4 triliun di akhir tahun, PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) siap luncurkan dua produk baru di kuartal IV-2018.

"Akan ada satu atau dua produk baru lagi di kuartal IV-2018. Pengumuman resmi peluncuran baru cluster perumahan tersebut akan rilis besok," kata Corporate Secretary ASRI Tony Rudiyanto kepada Kontan.co.id, Senin (1/10).

Tony bilang, pihaknya optimistis bisa mencapai target marketing sales di akhir 2018. Meskipun, data kinerja keuangan emiten itu hingga September masih dalam proses konsolidasi.

Meskipun masih terlalu cepat untuk membahas strategi ASRI di tahun depan, namun Tony memastikan bahwa momentum pemilu sudah biasa dilalui perusahaan itu setiap lima tahun sekali.

"Sehingga, strategi tahun depan akan kami tentukan melalui serangkaian meeting internal dalam satu hingga dua bulan ke depan," jelasnya.

Sebelumnya, Direktur Marketing ASRI Lilia Sukotjo bilang, penjualan dua proyek yang bakal dirilis tersebut, bisa menambah pendapatan emiten itu sekitar Rp 600 miliar hingga Rp 700 miliar.

Dua proyek baru tersebut terletak di Kawasan Alam Sutera Serpong dan Suvarna Sutera. Untuk proyek baru di Alam Sutera, rencananya bakal membidik segmen menengah atas. Sedangkan untuk Suvarna Sutera akan menyasar segmen kelas menengah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×