Marchand Hype Station, tempat nongkrong baru di kawasan Bintaro

Minggu, 18 Oktober 2020 | 15:11 WIB   Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk
Marchand Hype Station, tempat nongkrong baru di kawasan Bintaro


PROPERTI - JAKARTA. Tekanan pandemi Covid-19 yang masih berlanjut tidak menyurut semangat pengembang melanjutkan ekspansi baik di segmen hunian maupun komersial.  PT Cipta Harmoni Lestari (CHL) misalnya telah melakukan soft opening kawasan komersial Marchand Hype Station.

Soft opening yang digelar pada Sabtu (17/10) itu menandai bahwa kawasan komersial dengan konsep kekinian yang terletak di kawasan CBD Emerald Bintaro akan mulai beroperasi.

Sejak diperkenalkan akhir Maret 2019 lalu, kios-kios dan produk komersial lainnya di Marchand Hype Station. Total unit kios yang sudah terjual lebih dari 85%.

Baca Juga: Antisipasi bahaya banjir, begini persiapan Graha Raya Bintaro

Marchand Hype Station merupakan area komersial pertama di Indonesia saat ini yang mengusung konsep hype station. Area komersial ini memiliki luas bangunan kurang lebih 3.500 meter persegi (m2) dan terdiri dari 266 unit. Selain itu, terdapat juga 8 unit ruko dan 14 unit working space.

Chief Marketing Officer (CMO) Marchand Hype Station, Setia Iskandar Rusli menjelaskan, Marchand Hype Station memiliki banyak keunggulan yang dipastikan sangat susah ditiru di kaawasan lain. Misalnya, desain tampilan depan kawasan komersial ini ditampilkan berbeda dan unik.

“Dengan kreativitas dan kejelian membidik market, Marchand Hype Station sangat diminati. Ini membuktikan bahwa produk properti akan terserap dengan baik, tergantung dimana lokasinya, konsep dan target pasar yang tepat. Sebagai hype station pertama, kami sudah menyediakan berbagai area-area unik dan menarik bagi pengunjung,” tutur Setia dalam keterangan resminya dikutip Minggu (17/10).

Setia memastikan pihaknya tetap menjalankan protokol kesehatan saat melakukaan soft opening kawasan komersial itu seperti yang dianjurkan pemerintah seperti selalu menggunakan masker, menyesuaikan kapasitas pengunjung dan menyediakan hand sanitizer maupun tempat cuci tangan.

Marchand Hype Station merupakan sebuah hype plaza dengan mural dan street painting yang menghiasi setiap sudut bangunannya. Mural painting juga terdapat di setiap kios-kios tenant atau penyewa.

Tak kurang dari puluhan dan nantinya ratusan mural di Marchand Hype Station yang dapat dijadikan sebagai tempat berswa foto. Selain itu, juga tersedia ampitheatre untuk pertunjukan musik atau live performance lainnya serta skate alley area sebagai tempat untuk komunitas-komunitas skateboard.

Peluncuran resmi kawasan komersial ini baru akan dilakukan pada April 2021 saat semuaaa unit kios sudah terjual. Grand opening aaakan saat dimana semua unit kioasnya sudah beroperasi penuh.

Baca Juga: Konstruksi 3 pekerjaan jalan tol Pondok Aren-Serpong ditargetkan selesai kuartal III

Setia menambahkan, Marchand Hype Station sangat mudah diakses dari berbagai tempat seperti Alam Sutera, BSD City dan Serpong, Pondok Indah, serta Kemang.

Area komersial ini sudah memiliki  puluhan ribu captive market di kawasan Bintaro yakni  penghuni Bintaro Jaya yang merupakan kalangan menengah keatas.

Konsep layout Marchand Hype Station dibuat seperti festive market yang terlihat hingar-bingar dengan hiasan lampu-lampu yang unik. Desain tampak muka setiap toko di dalamnya sangat mengutamakan kebebasan berekspresi dari setiap pemilik toko.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto

Terbaru