kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Moratelindo akan mengakuisisi 65% saham Indo Pratama Teleglobal


Senin, 27 September 2021 / 22:47 WIB
Moratelindo akan mengakuisisi 65% saham Indo Pratama Teleglobal
ILUSTRASI. PT Mora Telematika Indonesia akan mengakuisisi 65% saham PT Indo Pratama Teleglobal.


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mora Telematika Indonesia akan mengakuisisi 65% saham PT Indo Pratama Teleglobal. Perusahaan yang kerap disebut dengan nama Moratelindo ini telah menandatangani keputusan sirkuler pemegang saham sebagai pengganti rapat umum pemegang saham dengan keputusan menyetujui rencana transaksi akuisisi Indo Pratama Teleglobal.

“Membeli atau mengambilalih sebagian besar saham yang telah dikeluarkan oleh PT Indo Pratama Teleglobal yaitu 145.730 saham yang dimiliki PT Telekomunikasi Nusantara Sejahtera,” ungkap Henry Rizard Rumopa Sekretaris Perusahaan Mora Telematika dalam keterbukaan informasi, Senin (27/9).

Adapun total nilai pembelian sebesar Rp 18,22 miliar. Tak hanya itu, Mora Telematika Indonesia juga mengambilalih dan menerima pengalihan hak atas uang muka modal saham yang telah disetorkan oleh Telekomunikasi Nusantara ke Indo Pratama Teleglobal sebesar Rp 39,30 miliar.

Baca Juga: Smartfren (FREN) perkirakan lonjakan trafik data hingga 20% di masa PPKM darurat

Henry menambahkan, tujuan transaksi ini guna memberikan manfaat pada perusahaan dan untuk kepentingan terbaik Mora Telematika. Sebagai tindak lanjut dari persetujuan rencana transaksi ini, Mora Telematika akan menandatangani perjanjian jual beli saham dengan Telekomunikasi Nusantara. Setelah itu, Moratelindo akan memiliki 65% saham Indo Pratama Teleglobal.

Indo Pratama Teleglobal yang merupakan target akuisisi adalah suatu perseroan terbatas yang didirikan berdasarkan hukum Republik Indonesia, berdomisili di Jakarta Pusat. Perusahaan ini bergerak dibidang jasa telekomunikasi, khususnya Very Small Aperture Terminal (VSAT) dan transponder internet.

Sekadar informasi, pemegang saham terbesar Moratelindo adalah PT Candrakarya Multikreasi dengan kepemilikan 45,71% disusul oleh PT Gema Lintas Benua dengan kepemilikan 33,78%. Sedangkan anak usaha PT Smartfren Telecom Tbk (FREN), PT Smart Telecom memiliki 20,51% saham Moratelindo.

Baca Juga: Akuisisi Moratelindo, FREN Perkuat Jaringan untuk 5G

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×