kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Prospek menarik, United Bike terus kembangkan varian sepeda listrik


Jumat, 16 April 2021 / 17:03 WIB
Prospek menarik, United Bike terus kembangkan varian sepeda listrik
ILUSTRASI. Sepeda Elektrik United Bike


Reporter: Arfyana Citra Rahayu | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. United Bike, perusahaan yang berada di bawah naungan PT Terang Dunia Internusa terus mengembangkan beragam sepeda elektrik untuk memenuhi permintaan yang terus meningkat di Indonesia.

Khusus untuk sepeda gunung listrik, Andry Dwinanda, Sales & Marketing Manager United Bike melihat ada peluang untuk meningkatnya permintaan terhadap sepeda gunung electrik di Indonesia untuk beberapa tahun ke depan.

"Kami sebagai United Bike, percaya diri dapat menghadirkan kualitas produk yang mampu menjawab kebutuhan permintaan tersebut. Dari sejak kami meluncurkan produk electrik kami di tahun 2019 yang d imana kala itu bisa dibilang belum banyak pabrikan lokal yang memproduksi electric bike, kami mendapatkan respon yang sangat positif," jelasnya kepada Kontan.co.id, Jumat (16/4).

Andry mengklaim, pengguna yang sudah mencoba sepeda listrik sangat senang dengan pengalaman yang didapatkan. Menurutnya, hal ini merupakan peluang yang baik untuk terus ditingkatkan.

Baca Juga: Harga sepeda listrik United Mini IO mulai dari Rp 8 jutaan

Namun sayang, manajemen United Bike tidak bisa memerinci berapa volume penjualan dan market share-nya di Indonesia.

Andry menjelaskan untuk sepeda gunung listrik pada umumnya dapat dikategorikan ke dalam dua segmen, yaitu pengguna profesional/berolahraga serius dan pengguna untuk keperluan sehari-hari sebagai sarana transportasi atau rekreasi.

United Bike  melihat kedua segmen ini sama-sama memiliki peluang yang besar. "Hanya tinggal tinggal kami menyesuaikan terhadap produk spec yang sesuai," ujarnya.

Tanpa memerinci berapa volume produksinya, United Bike telah memproduksi atau merakit sepeda listrik secara lokal di Indonesia. Andry bilang, sama seperti sepeda pada umumnya, untuk komponen ada yang berasal dari Indonesia ada juga yang masih harus impor.

United Bike menghadirkan sepeda listrik bertajuk United E-Series yang menyediakan ragam line up produk baru yang memberikan kesempatan bersepeda lebih jauh dan cepat secara effortless dengan sistem power assist yang terdapat pada sepeda.

United E-Series telah melahirkan beragam electric bike mulai dari sepeda lipat, sepeda gunung,  gravel bike, minivelo, dan city bike. Total sudah ada 16 model e-bike yang dirilis oleh United E-Series, untuk memberikan banyak pilihan kepada konsumen sesuai dengan preferensi masing-masing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×