kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,36   3,72   0.40%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Upaya Sampoerna Kayoe mengembangkan pasar ekspor dapat apresiasi


Jumat, 22 Oktober 2021 / 14:14 WIB
Upaya Sampoerna Kayoe mengembangkan pasar ekspor dapat apresiasi
ILUSTRASI. Perkebunan Sengon milik warga binaan Sampoerna Kayoe di Jawa Tengah


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Sumber Graha Sejahtera (Sampoerna Kayoe) meraih penghargaan Primaniyarta Award untuk Kategori Pembangunan Merek Global dari Kementerian Perdagangan (Kemendag). Sampoerna Kayoe terpilih atas kesuksesannya membangun merek lokal menjadi merek global dan mengembangkan pasar ekspor.

“Saya menyampaikan selamat kepada para eksportir Indonesia penerima penghargaan Primaniyarta. Bapak ibu telah membantu percepatan pemulihan dan pertumbuhan ekonomi untuk Indonesia yang lebih maju dan sejahtera,” kata Presiden RI Joko Widodo dalam sambutannya secara virtual saat membuka Trade Expo Indonesia, Digital Edition ke-36 tahun 2021, seperti dikutip dari siaran pers, Kamis (21/10). 

Jokowi melanjutkan, meningkatnya nilai ekspor dan potensi pasar yang terbuka lebar harus dimanfaatkan untuk mendorong peningkatan ekspor. Pelaksanaan Trade Expo Indonesia - Digital Edition tahun 2021 merupakan salah satu solusi, sebagai penghubung bagi pelaku usaha, khususnya para eksportir dan buyers untuk menjalin kerjasama bisnis dan sebagai pengungkit ekonomi pelaku usaha dan industri.

Baca Juga: Sampoerna Kayoe menyatakan siap menghadapi era new normal

Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mengatakan Trade Expo Indonesia - Digital Edition ke-36 bertema Reviving Global Trade adalah upaya strategis Indonesia untuk menghidupkan kembali perdagangan global di tengah membaiknya kinerja neraca perdagangan.

"Oleh sebab itu kita harus terus mendorong daya saing perdagangan Indonesia dan peningkatan ekspor yang bernilai tambah. Kami juga mengapresiasi para penerima penghargaan Primaniyarta dan Primaduta selaku 20 eksportir terbaik Indonesia yang terbukti tetap mampu menjaga kinerjanya pada masa pandemi COVID-19," kata Mendag Lutfi.

Sebagai salah satu produsen kayu olahan terdepan di Indonesia dan termasuk yang terbesar di dunia, Sampoerna Kayoe dinilai tetap dapat mempertahankan nilai ekspor dan meningkatkan devisa negara di tengah pandemi COVID-19. 

Baca Juga: Mengintip Aset Saham Kresna Life yang Diputus Pailit, dari Bali United Hingga NFCX

“Kami merasa senang dan bangga atas apresiasi kepada Sampoerna Kayoe atas komitmennya memajukan produk dan merek asli dalam negeri di pasar ekspor dan berkontribusi dalam pemulihan perekonomian Indonesia secara nyata,” ujar Riko Setyabudhy Handoko, CEO Sampoerna Kayoe .




TERBARU

[X]
×