kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bake Cheese Tart segera memanggang di Indonesia


Kamis, 07 September 2017 / 19:34 WIB
Bake Cheese Tart segera memanggang di Indonesia


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - Bake Cheese Tart, toko kue asal Jepang bakal membuka gerai pertamanya di Indonesia. Pembukaan gerai tersebut dipastikan setelah kerja sama antara Bake Confectionery Pte Ltd yang merupakan anak usaha Bake Inc Jepang dengan PT Bakeri Keju Indonesia diteken pada 23 Agustus 2017. Bake akan membuka gerai perdananya di Indonesia bulan ini, sekaligus menandai pembukaan cabang ke-40 di seluruh dunia.

Raymond Umbara, Direktur Utama Bake Indonesia mengatakan bahwa Bake merupakan pelopor cheese tart di Jepang dan memiliki pengalaman serta keunikan rasa. Sejak tahun 2014, Bake mencetak rekor penjualan sebanyak 35 juta keping tart dari tujuh gerainya yang terletak di Jepang, Hong Kong, Taiwan, Korea, Tiongkok, Thailand dan Singapura.

Raymond optimistis, produk Bake akan mendapat sambutan luas di Indonesia. Cheese tart bikinan Bake melalui proses dua kali pemanggangan dan terdiri dari mousse yang terbuat dari empat macam keju. Tiga keju di antaranya didatangkan dari Hokkaido dan satu dari Prancis. Hal ini membuat Bake tak sama dengan cheese tart serupa dan memiliki kualitas bahan dan kesegaran produknya.

"Kelebihan inilah yang mendorong kami untuk semakin antusias menghadirkan tart keju yang orisinal kepada masyarakat Indonesia agar mereka merasakan dan menghargai real and original cheese tart," ujarnya dalam siaran pers, Kamis (7/9).

Jason Koo, CEO Bake Confectionery Pte Ltd Singapura mengatakan bahwa Hokkaido merupakan salah satu sentra penghasil susu terbaik di dunia. Kekuatan rasa otentik cheese tart miliknya pun terjaga dengan baik mulai dari bahan baku adonannya yang diimpor langsung dari Jepang.

Hal ini yang menjadi keunggulan produk miliknya dibandingkan dengan kompetitor. "Konsumen yang mengunjungi gerai Bake manapun akan mendapatkan pengalaman rasa yang sama, seasli di Jepang," ujarnya.

Gerai pertama Bake akan dibuka pada 28 September 2017 di West Mall-Grand Indonesia pada pukul 10.00-22.00 WIB. Untuk harga satuan cheese tart dijual dengan harga Rp 29.000 dan penawaran esklusif Rp 165.000 untuk pembelian 6 cheese tart Bake.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×