kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45924,27   -11,24   -1.20%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

ERAA tambah 50 gerai di tahun ini


Kamis, 24 Agustus 2017 / 15:40 WIB
ERAA tambah 50 gerai di tahun ini


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) tahun ini kian ekspansif. Tidak hanya penambahan gerai, perusahaan ini juga melakukan serangkaian pengembangan atau refurbishment gerai. 

Kedua strategi ini diharapkan bisa menggenjot penjualan. Hasan Aula, Wakil Direktur Utama ERAA mengatakan, tahun ini ERAA akan melakukan penambahan 50 gerai baru yang tersebar di berbagai daerah. 

Selain itu, perusahaan ini juga melakukan refurbishment untuk 40 gerai-50 gerai miliknya pada tahun ini. Sampai kuartal I, perusahaan ini mengelola 729 gerai dengan rincian 148 flagship retail, 191 multibrand dan 390 gerai kerja sama.

"Kami dari awal sudah siapkan investasinya itu Rp 100 miliar. Semua berasal dari belanja modal atawa capex untuk seluruhnya baik pembangunan gerai baru dan refurbishment termasuk Ibox, Switch dan lainnya," ujarnya kepada KONTAN, Kamis (24/8).

Salah satu ekspansinya adalah menyasar wilayah kota satelit dan kota-kota kecil. Dengan pencapaian yang baik pada semester I, dirinya yakin pada tahun ini bisnis ERAA akan bertumbuh sesuai target. Apalagi ERAA juga sudah merambah Internet of Things (IoT) yang bakal memperkuat penjualan gadget yang menjadi bisnis inti perusahaaan ini.

Selain menjalankan strategi diversifikasi ke IoT ini, perusahaan ini juga tetap menyusun strategi-strategi lainnya untuk memperkuat sektor gadget. "Kami optimistis target pertumbuhan 10% di akhir Desember baik untuk pendapatan dan laba," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×