kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,65   -11,86   -1.27%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mega Manunggal akan bangun tiga gudang baru senilai Rp 1 triliun


Kamis, 05 Juli 2018 / 19:50 WIB
Mega Manunggal akan bangun tiga gudang baru senilai Rp 1 triliun
ILUSTRASI. Mega Manunggal Property Tbk


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP) akan terus melanjutkan ekspansi pergudangan. Setelah memiliki dan mengoperasikan delapan gudang sewa, perusahaan ini akan membangun tiga gudang lagi dengan investasi Rp 1 triliun.

Dua diantaranya sudah dapat kontrak dengan tenan penyewa yaitu Gudang di Tapos, Depok dengan luas area sewa atau net leasable area (NLA) 35.916 meter persegi (m²) yang merupakan Gudang Lazada tahap II dan di Jalan Delta Silicon Cikarang dengan NLA sekitar 67.000 m² yang akan disewa oleh DHL.

Sedangkan untuk satu gudang lagi, MMLP masih dalam proses mencari calon tenan sehingga perusahaan masih belum bisa mengungkapkan lokasi gudang anyar yang akan dibangun itu. 

"Ini masih di eksplore dan ada beberapa opsi (untuk konsep gudang yang akan dibangun)," kata Asa Siahaan, Investor Relation Mega Manunggal Property kepada Kontan.co.id, Kamis (5/7).

Belanja modal atau capex sebesar Rp 1 triliun yang telah disiapkan akan digunakan untuk pembangunan ketiga gudang itu dengan komposisi penggunaanya sesuai dengan progres pembangunan kontruksi proyeknya. 

Gudang Lazada tahap II sudah mulai dibangun dengan progres kontruksi 50% sampai kuartal I-2018. Proyek ini ditargetkan akan beroperasi pada kuartal I-2019. Sementara gudang DHL akan dibangun secara bertahap dimana tahap pertama ditargetkan akan rampung pada kuartal I tahun depan.

Di kuartal I-2018 lalu, MMLP telah mengoperasikan tiga gudang yang sudah dibangun sejak tahun 2016. Pertama, Blok AE MM2100 Industrial Estate Cibitung dengan NLA 38.472 m2 yang dikontrakkan ke perusahan Third Party Logistics (3PL). 

Kedua, Gudang Cibatu Scientia Boulevard Jababeka V dengan NLA 36.216 m2 yang disewa ARK Logistic selama 10 tahun. Ketiga, Gudang di Jalan Raya Narogong Cileungsi seluas 31.392 m² yang disewa oleh ARK Logistic dalam jangka 10 tahun.

Dengan tambahan tiga gudang anyar itu, kini Mega Manunggal Property sudah memiliki dan mengoperasikan delapan gudang hingga saat ini dengan total luas area sewa 301.332 m².

Lima gudang yang sudah beroperasi sebelumnya dengan NLA 195.000 m² adalah Gudang Lazada fase I, Unilever Mega DC Bekasi, Li& Fung, Selayar Bekasi, dan Intirub Business Park I&II di Halim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×