Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Tendi Mahadi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia Property Watch (IPW) menggelar Golden Property Awards (GPA) 2019 bertajuk Breakthrough To Excellence pada 5 Desember 2019. penghargaan ini diklaim sebagai satu-satunya penghargaan properti yang melakukan penilaian dengan kriteria terukur berbasis riset dan survei.
Golden Property Awards 2019 menetapkan 65 penerima penghargaan yang dibagi dalam 6 Kategori yakni Tokoh, Proyek, Digital Marketing, Perusahaan, Perbankan, dan Penghargaan Khusus. Dan hanya 7 proyek yang berhasil menyabet posisi Best of The Best.
Baca Juga: Usai IPO, begini rencana bisnis Repower Asia Indonesia (REAL)
Paramount Land salah satu yang berhasil meraih Golden Property Award. Pernghargaan didapat lewat kategori ‘Best Millenial Residential’ untuk proyek Corral @ Malibu Village di Gading Serpong setelah melewati asesmen yang dilakukan oleh tim riset dan analis Indonesia Property Watch yang telah dilakukan sejak Mei 2019.
Nawawi, Associate Director Paramount Land, mengatakan, generasi milenial mendapat perhatian penting di era teknologi saat ini, di mana sikap, selera, dan gaya hidup mereka berbeda dengan generasi sebelumnya. Generasi milenial menjadi target market yang menarik bagi dunia usaha termasuk industri properti karena populasinya yang besar dan akan tetap tumbuh.
"Milenial yang baru bekerja, baik lajang, pasangan muda, maupun keluarga muda, tentunya membutuhkan hunian. Menjawab kebutuhan tersebut, kami hadirkan beberapa pilihan produk yang sesuai dengan selera, kebutuhan, dan pilihan cara bayar bagi milenial. Salah satunya adalah Corral @ Malibu Village yang telah diluncurkan pada awal tahun 2019 dan terserap dengan baik.” kata Nawawi dalam keterangan resminya, Jumat (6/12).
Sebelumnya, Paramount Land juga mendapat apresiasi dari Housing Estate Awards 2019 ntuk The Most Favorite Millenial Generation Housing.
Baca Juga: Nusantara Almazia (NZIA) mulai mencicil bangun 500 unit rumah
Sementara CEO IPW, Ali Tranghanda menjelaskan, pergerakan pasar properti dan perumahan mengalami tekanan hampir selama enam tahun terakhir, sejak kenaikan pasar properti yang luar biasa pada periode 2009 - 2012. Tahun 2018 para pelaku pasar harus dihadapkan pada kondisi psikologis yang mengganggu di tengah konstelasi politik yang membuat pasar cenderung untuk wait and see. Hal ini membuat pergerakan naik siklus pasar properti relatif menjadi tersendat.
Memasuki tahun 2019, isu politik relatif mereda. Pergerakan pasar properti mulai terjadi di segmen yang merupakan real demand. Analisis Indonesia Property Watch menggambarkan penurunan tinggi penjualan justru terjadi di segmen atas di atas Rp1 miliar. Sedangkan segmen di bawah itu terus mengalami peningkatan.
“Kondisi-kondisi ini memaksa para pengembang untuk dapat memainkan strategi yang lebih mumpuni dengan pendekatan pasar yang baik untuk menghindari market mismatch. Menembus batas-batas pasar dengan inovasi dan kreatifitas untuk dapat bertahan dan tidak terhempas dari persaingan pasar. Sementara itu di sisi lain, perkembangan zaman menuntut para pengembang untuk lebih melek teknologi dengan perkembangan era digital yang luar biasa pesat di tengah era revolusi 4.0 saat ini,” papar Ali dalam keterangan resminya, Jumat (6/12).
Menurut Ali, fundamental ekonomi dengan perkiraan pertumbuhan di kisaran 4,9 – 5,1% tahun 2019, inflasi 3,28% di pertengahan 2019 yang terus terjaga, serta diturunkannya suku bunga 7-Days BI Repo Rate ke 5,0% pada Oktober lalu membuat pasar properti berpotensi untuk kembali bangkit. Belum lagi Investment Grade yang diberikan S&P, Moody’s, dan Fitch membuat pasar Indonesia sangat prospektif. Dengan kata lain, pembangunan infrastruktur masih akan terus berlangsung.
Baca Juga: Maha Properti Indonesia (MPRO) fokus kembangkan The Kahyangan dan Signature Simprug
Dia bilang, ketangguhan para pelaku pasar melewati semua tantangan ini diuji dalam sebuah proses penilaian yang independen, obyektif, dan terukur dalam Golden Property Awards 2019. Ini merupakan kali ketiga diadakannya Golden Property Awards yang merupakan bentuk penghargaan tertinggi bagi para pelaku bisnis properti.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News