kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Ciputra Development (CTRA) tebar dividen Rp 185 miliar


Rabu, 26 Juni 2019 / 15:02 WIB
Ciputra Development (CTRA) tebar dividen Rp 185 miliar


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Ciputra Development Tbk (CTRA) dalam RUPST yang digelar hari ini memutuskan untuk membagikan dividen Rp 185 miliar atau Rp 10 per saham. Seperti diketahui, tahun lalu perusahaan ini mencatat total laba bersih sebesar Rp 1,2 triliun. 

Sepanjang tahun lalu, pendapatan CTRA tercatat Rp 7,7 triliun yang berasal dari penjualan rumah hunian, ruko, tanah, apartemen dan perkantoran sebesar Rp 5,9 triliun. Sedangkan sisanya berasal dari pendapatan berulang seperti pusat belanja, hotel, sewa perkantoran dan rumah sakit.

Jumlah pembagian dividen per saham CTRA tahun ini lebih besar, sebab tahun lalu perusahaan ini hanya membagikan dividen Rp 9,50 per saham. Tahun ini, manajemen juga lebih optimis kinerja akan stabil dengan pertimbangan masih tingginya sales backlog untuk pengakuan pendapatan tahun ini.

"Kuartal pertama 2019 sales marketing CTRA mencapai Rp 1,1 triliun atau 19% dari total target tahun 2019 sebesar Rp 6 triliun," ujar Candra Ciputra, Direktur Utama CTRA dalam siaran pers, Rabu (26/6)

Kendati capaian kuartal I turun 32% ketimbang raihan di periode yang sama tahun lalu, namun manajemen optimis target akan tercapai tahun ini. Hal ini ditopang oleh keragaman produk, luas cakupan geografis, merk yang kuat, tingginya permintaan pasar dan rencana peluncuran beberapa proyek baru.

Sepanjang tahun lalu, CTRA telah meluncurkan 4 proyek baru yakni Vertu Apartment Ciputra World Surabaya, CitraLand Palembang, CitraLand Vittorio Surabaya dan Newton 2 Apartment Ciputra World 2 Jakarta. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×