kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45845,50   -13,12   -1.53%
  • EMAS1.347.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Dapat Insentif PPN 1%, Harga Neta V-II Dibanderol Rp 299 Juta


Kamis, 23 Mei 2024 / 06:29 WIB
Dapat Insentif PPN 1%, Harga Neta V-II Dibanderol Rp 299 Juta
ILUSTRASI. harga Neta V-II sebesar Rp 299 juta karena model ini diproduksi di dalam negeri


Reporter: Dimas Andi | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Neta Auto Indonesia mengumumkan harga resmi model mobil listrik terbarunya Neta V-II yakni Rp 299 juta on the road (OTR) Jakarta. Harga ini sudah termasuk insentif PPN 1% yang diperoleh Neta dari pemerintah.

Managing Director Neta Auto Indonesia Jerry Huang menyampaikan, harga Neta V-II cukup terjangkau untuk ukuran mobil listrik di kelasnya mengingat model ini diproduksi di dalam negeri, tepatnya di fasilitas milik PT Handal Indonesia Motor (HIM), Pondok Ungu, Bekasi. Sekadar pengingat, fasilitas produksi Neta memiliki kapasitas 27.000 unit per tahun.

Neta juga telah berkolaborasi dengan PT Gotion Green Energy Solutions Indonesia (Gotion-Hi Tech) sebagai pemasok baterai buatan lokal untuk Neta V-II.

“Neta V-II telah memperoleh sertifikasi Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) sebesar 44%, sehingga berhak dapat insentif PPN 1%,” ujar dia saat peluncuran Neta V-II, Rabu (22/5).

Baca Juga: Persaingan Pasar Motor Listrik Kian Ketat, Produsen Baru Lanjut Ekspansi

Bersamaan dengan prosesi peluncuran, Neta juga sudah mulai memproduksi Neta V-II di pabriknya. Harapannya, akhir Mei nanti model baru ini sudah mulai didistribusikan kepada para konsumen yang telah melakukan pemesanan.

Secara umum, Neta menargetkan dapat menjual sekitar 6.000 unit sampai 10.000 unit mobil listrik di Indonesia pada 2024. Angka ini sudah termasuk penjualan Neta V-II, model terdahulu Neta V, maupun model baru Neta lainnya yang kelak diluncurkan di kemudian hari.

“Kami yakin Neta V-II dapat menjadi jawaban atas kebutuhan mobilitas sehari-hari masyarakat Indonesia,” imbuh Jerry.

Neta V-II sendiri termasuk dalam segmen SUV kompak, namun dengan dimensi kendaraan yang mampu memberi kesan besar dan luas bagi pengendaranya. Mobil ini dapat menampung 5 orang penumpang.

Terdapat fitur unggulan seperti Smart Driving dengan 9 fungsi Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) yang akan memberi pengalaman berkendara lebih aman dan futuristik pada Neta V-II.

Dibekali baterai Lithium Ferro-Phospate (LFP) berkapasitas 36,1 kWh, Neta V-II mampu melaju hingga jarak tempuh 401 kilometer dalam sekali pengisian daya. Mobil ini memiliki teknologi DC Fast Charging yang memungkinkan pengisian daya baterai dari 30% sampai 80% hanya dalam waktu 30 menit.

Baca Juga: Mobil Listrik Murah Mulai Menjamur di Indonesia

Para konsumen Neta V-II juga berkesempatan memperoleh keuntungan tambahan seperti lifetime warranty untuk baterai, drive motor, dan motor control unit, saldo PLN Mobile Rp 2,5 juta, gratis wall charging beserta instalasi, hingga gratis pengisian daya di semua charging station Casion selama 30 hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×