Reporter: Azis Husaini, Indira Prana Ning Dyah | Editor: Djumyati P.
JAKARTA. EBay akhirnya menggandeng plasa.com untuk menarik para pengguna dari Indonesia. Situs lelang dan jual beli Internasional EBay menggandeng plasa.com dalam bentuk kerjasama eksklusif selama satu tahun. Menurut perjanjian tersebut, plasa.com akan membantu bisnis mereka di Indonesia dengan melakukan perdagangan lintas batas (cross-border).
Di sisi lain eBay, melalui plasa.com akan memberikan program konsultasi dan bimbingan bagi para pengusaha Indonesia terpilih sehingga mereka bisa berjualan melalui eBay. “Semua yang nantinya akan masuk ke eBay dari Indonesia harus melalui penyaringan dari plasa.com dulu.” Kata Shinta W. Dhanuwardoyo, CEO Plasa.com.
Di samping program penyaringan dan bimbingan penjual itu, eBay dan plasa.com juga memberlakukan portal informasi co-branding dari kedua belah pihak. Baik pada www.plasa.com/eBay ataupun sea.eBay.com/plasa. Melalui portal tersebut terdapat informasi dalam bahasa Indonesia bagi para pengusaha Indonesia yang ingin berpartisipasi di pasar global melalui eBay.
Menurut Shinta, kerjasama tersebut tidak membutuhkan investasi tambahan bagi kedua belah pihak. Untuk para pengguna juga tidak akan ada perubahan dari segi biaya. Untuk mendaftarkan diri pengguna tidak akan dikenakan biaya dari plasa.com, cukup membayar listing fee ke eBay untuk barang-barang yang ditawarkan.
Shinta mengatakan bahwa target mereka adalah 10.000 penjual pada tahun depan. Sementara dari kerjasama ini diharapkan akan tercapai transaksi sebesar Rp 20 miliar di tahun depan. Namun Shinta mengaku saat ini kedua belah pihak masih dalam tahap membangun basis pelanggan dan mempercepat adopsi para pengakses di Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News