kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.935   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Ekspansi McDonald's belum sampai Papua


Selasa, 19 September 2017 / 14:31 WIB
Ekspansi McDonald's belum sampai Papua


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - PT Rekso Nasional Food, pengelola gerai McDonald’s Indonesia mengatakan, akan lebih mengembangkan gerai stand alone. Meski tak meninggalkan konsep pembukaan gerai di pusat perbelanjaan, manajemen akan lebih mengutamakan pembangunan gerai yang berdiri sendiri.

Sutji Lantyka, Associate Director of Communication PT Rekso Nasional Food mengatakan, tahun ini perusahaan akan membangun 14 gerai baru, 7 di antaranya sudah dibangun. Secara total, McDonald’s sudah memiliki 177 gerai di 38 kota di Indonesia.

Permintaan terbesar masih berasal dari Jawa. Ekspansi juga akan dikembangkan ke luar Jawa, khususnya di Kalimantan dan Sulawesi.

Asal tahu saja, di luar Jawa, saat ini McD sudah berdiri di seluruh kota besar di Sumatera, kecuali Aceh dan Jambi. Di Bali sudah berada 10 gerai. Untuk Kalimantan, sudah ada di Samarinda dan Banjarmasin. Di Sulawesi, sudah ada di Manado dan Makassar.

Tapi, McD masih belum akan masuk ke pasar Papua lantaran masalah infrastruktur. Tapi, tak tertutup kemungkinan, McD buka gerai di sana.

“Timur sebetulnya ada kendala pada distribusi dan permintaan. Soal distribusi, karena produk kami harus fresh jadi kami harus mencari metode untuk distribusi yang tepat,” ujarnya kepada Kontan.co.id, Selasa (19/9).

Ke depan, perusahaan akan mengembangkan pasar di Kalimantan dan Sulawesi. Yang jelas, perusahaan mengatakan jalur distribusi merupakan hal penting agar produk mentah tidak terlalu lama di jalan dan menjadi rusak.

“Di Timur belum ada jalur distribusi yang menurut kami baik, karena kami tidak mau kan sampai disana produk mentah kami rusak, itu sih yang menjadi penyebabnya,” lanjutnya.

Sampai dengan akhir tahun nanti, perusahaan akan menambah 7 gerai baru sehingga sampai akhir tahun jumlah gerai McD akan bertambah menjadi 184 gerai. Terbaru pada minggu lalu perusahaan baru saja meresmikan gerai keduanya di kota Batam, sedangkan untuk lokasi-lokasi yang akan dituju untuk pembangunan gerai perusahaan masih menutup rapat.

“Sulawesi ada di Manado dan Makasar, dan memang akan kami kembangkan lagi di Kalimantan dan Sulawesi, yang belum memang hanya di Papua,” tutupnya.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×