Reporter: Nur Pehatul Janna | Editor: Azis Husaini
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Memperkuat konektivitas penerbangan domestik, Garuda Indonesia akan kembali meluncurkan rute penerbangan terbaru Jakarta-Nias pulang pergi menggunakan armada CRJ Bombardier 1000 Next-Gen yang berkapasitas 96 penumpang.
Pikri Ilham Kurniansyah, Direktur Niaga Garuda Indonesia mengatakan rute penerbangan Jakarta - Nias tersebut akan beroperasi sebanyak tiga kali seminggu setiap hari Selasa, Kamis dan Sabtu yang akan efektif mulai 15 November 2018.
"Penerbangan rute ini dihadirkan selain sebagai upaya perusahaan dalam memperkuat konektivitas juga merupakan bagian dari dukungan Garuda Indonesia bagi perkembangan perekonomian dan wisata kepulauan Nias," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id, Rabu (14/11).
Pembukaan rute ini juga sejalan dengan misi Garuda Indonesia sebagai maskapai nasional yang menjangkau seluruh pelosok Indonesia dengan semangat BUMN hadir untuk Negeri.
Menurutnya, pembukaan layanan penerbangan langsung ke Gunung Sitoli merupakan langkah strategis Garuda Indonesia dalam meningkatkan potensi wisata dan memperluas pangsa pasar penerbangan domestik guna memperkuat jaringan penerbangan nasional.
“Kami harapkan pembukaan rute ini juga dapat turut mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan potensi pariwisata nasional sekaligus menunjang pertumbuhan iklim investasi nasional," ujarnya.
Adapun Penerbangan dari Jakarta menuju Bandara Binaka Gunung Sitoli (Nias) akan berangkat pada pukul 07.35 LT dan akan tiba di Binaka Gunung Sitoli (Nias) pada pukul 09.55 LT.
Sementara rute sebaliknya, Binaka Gunung Sitoli - Jakarta akan transit di Padang sebelum melanjutkan penerbangan ke Jakarta. Penerbangan dari Binaka Gunung Sitoli menuju Padang akan diberangkatkan pada pukul 10.50 LT dan tiba di Padang pada pukul 12.00 LT dan diberangkatkan menuju Jakarta pada pukul 12.50 dan tiba di Jakarta pukul 15.00 LT.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News