kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Go-Jek siapkan software penyamar nomor telpon


Jumat, 02 Oktober 2015 / 17:51 WIB
Go-Jek siapkan software penyamar nomor telpon


Reporter: Pamela Sarnia | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. Aplikasi layanan transportasi Go-Jek sebentar lagi akan dilengkapi dengan software yang dapat menyamarkan nomor telepon penggunanya. Software tersebut akan membantu menjaga privasi, baik pelanggan maupun pengendara (driver) Go-Jek.

"Kami sedang membuat mekanisme untuk menyamarkan nomor telepon sehingga pengguna Go-Jek bisa menelepon tanpa diketahui nomor teleponnya," kata CEO PT Gojek Indonesia Nadiem Makarim sebelum mengisi konferensi Indosat IDByte 2015 di Hotel Ritz Carlton, Jakarta Selatan, Jumat (2/10).

Nadiem mengatakan, pihaknya sedang melakukan seleksi sejumlah software penyamaran tersebut. Dia menargetkan software tersebut dapat diaplikasikan di Go-Jek sebelum akhir tahun.

Isu privasi pelanggan Go-Jek terus menjadi perdebatan. Sebagaimana diberitakan, sejumlah pelanggan mengaku diganggu pengendara Go-Jek yang mengetahui nomor telepon mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×