kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

GoToMalls.com luncurkan versi GoToMalls 4.0


Rabu, 18 Oktober 2017 / 14:51 WIB
GoToMalls.com luncurkan versi GoToMalls 4.0


Reporter: Yovi Syarifa | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. GoToMalls.com, platform direktori mall, store, kupon dan promosi untuk pusat perbelanjaan di Indonesia memperkenalkan versi terbarunya GoToMalls 4.0. 

Platform ini ingin terus mendukung industri ritel Indonesia dengan memanfaatkan dan mengikuti perkembangan teknologi yang ada untuk menjadi jembatan transaksi offline. GoToMalls 4.0 menghadirkan fitur-fitur baru yang dapat semakin memudahkan pengalaman berbelanja masyarakat.

GoToMalls.com lebih memilih platform dalam bentuk web yang menyerupai aplikasi. "Sudah banyak aplikasi di smart phone yang tentu menghabiskan banyak memori, untuk itu kami memilih platform yang tentu tidak menghabiskan memori namun tetap memberi kemudahan," ujarnya, Rabu (18/10).  

Sebagai platform berbasis real time dan geo-located, melalui versi terbarunya, GoToMalls.com menghadirkan personalized push notification, rating dan review yang juga dilengkapi dengan fitur pembayaran e-wallet payment. Di aplikasi ini pembeli dapat informasi terbaru mengenai promosi, event terbaru, kupon yang sesuai dengan profil dan sejarah browsing pengguna. 

Menurut Bruno, hal ini penting dan akan menjadi medium yang baik bagi setiap gerai yang bekerja sama dengan GoToMalls. Melalui review dan rating para pemilik gerai dapat melihat pendapat publik mengenai bisnis mereka. 

Sedangkan untuk fitur pembayaran e-wallet, pengguna dapat dengan mudah melakukan pembayaran saat menebus kupon. Pada tahun pertama ini, GoToMalls.com bekerja sama dengan Paypro. 

Sampai saat ini, Bruno mengaku sudah ada lebih dari 400 mall di seluruh Indonesia dan sudah bekerja sama dengan 26.000 toko dan bermitra dengan Grab. 

Mengenai target, setelah berhasil mencapai lebih dari lima juta pengunjung di tahun pertama. Akhir tahun ini Bruno optimistis menargetkan GoToMalls didatangi oleh sepuluh juta pengunjung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×