kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Gunakan pesawat Airbus, Super Air Jet terbang perdana ke dua tujuan


Jumat, 06 Agustus 2021 / 22:29 WIB
Gunakan pesawat Airbus, Super Air Jet terbang perdana ke dua tujuan


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Maskapai baru Super Air Jet hari ini mengumumkan akan melayani rute penerbangan yakni dari Jakarta – Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang (CGK) untuk dua tujuan. 

Dua tujuan tersebut yakni Medan (KNO) melalui Bandar Udara Internasional Kualanamu di Deli Serdang, Sumatra Utara dan penerbangan ke Batam (BTH) melalui Bandar Udara Internasional Hang Nadim di Kepulauan Riau.

“Super Air Jet beroperasi dengan frekuensi terbang 1 (satu) kali setiap hari, yang dilayani pergi pulang (PP), menggunakan Airbus 320-200 berkapasitas 180 kursi kelas ekonomi,” kata Direktur Utama (Chief Executive Officer) Super Air Jet, Ari Azhari dalam siaran pers, Jumat (6/8). 

Dia bilang, fokus utama Super Air Jet adalah menawarkan konsep berbiaya rendah (low cost carrier) dengan penerbangan langsung antarkota secara point-to-point di pasar domestik. “Tentunya nanti dapat segera merambah ke rute-rute internasional,” harap dia. 

Baca Juga: Super Air Jet bersiap untuk inaugural flight penumpang berjadwal

Super Air Jet juga memberikan gratis bagasi 20 kilogram (kg) bagi para penumpangnya. Berikut ini daftar jadwal penerbangan perdana ke dua tujuan yakni sebagai berikut : 

  • IU 890 CGK-KNO 06.30-08.50
  • IU 891 KNO-CGK 09.30-11.50
  • IU 854 CGK-BTH 12.50-14.30 
  • IU 855 BTH-CGK 15.10-16.55

Baca Juga: Siap terbang perdana, Super Air Jet akan melayani penerbangan ke 6 rute

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×