kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Hingga Agustus, penjualan SMBR naik 29%


Kamis, 10 September 2015 / 17:18 WIB
Hingga Agustus, penjualan SMBR naik 29%


Reporter: Benediktus Krisna Yogatama | Editor: Havid Vebri

JAKARTA. Pelemahan ekonomi tidak menyurutkan kinerja PT Semen Baturaja tbk (SMBR). Terbukti, BUMN semen ini berhasil mencatat peningkatan penjualan di bulan Agustus.

Zulkifri Subli, Sekretaris Perusahaan SMBR mengatakan, penjualan semen Baturaja pada bulan Agustus sebesar 152.782 ton. "Meningkat 48% dibandingkan periode yang sama tahun lalu," ujar Zulkifri pada KONTAN, Kamis (10/9).

Secara akumulasi, penjualan semen SMBR pada periode Januari-Agustus tahun ini sebesar 925.034 ton, naik 29% dari periode sama tahun lalu. Kenaikan dikarenakan tingginya permintaan semen di daerah Sumatera. 

Seiring meningkatnya volume penjualan, omzet SMBR pun turut naik. "Pada satu bulan Agustus saja tercatat pendapatan Rp 880,05 juta, atau tumbuh 29% dari Agustus tahun lalu," ujar Zulkifri.

Pada semester pertama tahun ini, SMBR berhasil mencatat pendapatan sebesar Rp 635,22 miliar. Catatan tersebut bertumbuh 26,42% dari periode sama tahun lalu yang sebesar Rp 502,43 miliar.

Karena kenaikkan pendapatan tersebut, perusahaan berhasil mencatat laba bersih sebesar Rp 168,43 miliar, catatan tersebut bertumbuh 39,56% dari periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 120,68 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×