kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,02   -8,28   -0.91%
  • EMAS1.318.000 0,61%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

IKEA Yakin Prospek Pasar Furnitur Indonesia Positif di Tahun 2022


Minggu, 30 Januari 2022 / 18:44 WIB
IKEA Yakin Prospek Pasar Furnitur Indonesia Positif di Tahun 2022
ILUSTRASI. IKEA . REUTERS/Stephane Mahe


Reporter: Dimas Andi | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. IKEA menilai, prospek pasar furnitur Indonesia berada dalam arah yang positif di tahun 2022, sehingga perusahaan ini terus berpacu untuk memperkuat bisnisnya.

Country Marketing Manager IKEA Indonesia Dyah Fitrisally menyampaikan, pihaknya optimistis pasar furniture Indonesia akan terus tumbuh. Permintaan terhadap furnitur tampak meningkat di tengah banyaknya aktivitas dari dalam rumah selama masa pandemi Covid-19.

“Situasi ini menunjukkan betapa pentingnya memiliki kehidupan di rumah yang baik dan IKEA hadir untuk membantu masyarakat Indonesia mewujudkannya di rumah mereka masing-masing,” ujar dia, Rabu (26/1).

IKEA Indonesia pun meluncurkan beberapa inisiatif baru di sepanjang tahun 2022. Fokus IKEA adalah menyediakan serangkaian produk furnitur untuk anak-anak, furniture yang ramah lingkungan di rumah, furnitur asli buatan Indonesia, dan meningkatkan aspek aksesibilitas.

Baca Juga: IKEA Sebut, Tak Semua Harga Produknya Naik, Malah Ada yang Turun Harga

Melalui inisiatif ini, IKEA Indonesia akan semakin dekat untuk mewujudkan visinya yaitu menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi banyak orang.

Terkait aspek aksesibilitas, IKEA Indonesia berupaya membuka lebih banyak lagi Customer Meeting Point dan Pick Up Point. Dalam hal ini, salah satu pencapaian IKEA Indonesia di tahun 2022 adalah pembukaan IKEA Mall Taman Anggrek.

Sebelumnya, IKEA Indonesia telah memiliki toko di Alam Sutera, Sentul, Bali, Parahyangan, dan Jakarta Garden City. “Melalui inisiatif ini, masyarakat akan mendapatkan akses yang lebih mudah ke produk IKEA Indonesia serta biaya pengiriman yang lebih rendah,” imbuh Dyah.

Di saat yang bersamaan, IKEA Indonesia juga akan meningkatkan layanannya dengan memperpanjang kebijakan pengembalian barang dari 30 hari menjadi 90 hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×