Reporter: Aprillia Ika | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Meski stok masih terbilang minim, perusahaan elektronik asal Korea, LG, yakin pasar pemutar Blu-Ray Disc masih bisa berkembang di Indonesia.
"Pemutar Blu-Ray akan berkembang di beberapa kota besar seperti di Jakarta, Surabaya, Medan dan Pekanbaru," ujar Paul daniel, Section Head Media Product Marketing LGEIN di Jakarta (4/3). Di kota-kota tersebut, ketersediaan Blu-Ray Disc meningkat secara signifikan.
Paul menjelaskan, pasar pemutar DVD tumbuh sangat signifikan di Indonesia. Data GFK bulan Januari 2009 menunjukkan, pertumbuhan penjualan pemutar DVD meningkat 36% dibanding bulan yang sama tahun lalu. Total pasar pemutar DVD sendiri mencapai 400.000 unit per bulan.
Sementara itu, tahun 2009 ini LG memperkirakan pertumbuhan pasar pemutar DVD akan berkisar di angka 30% sampai 36%. Termasuk pula pasar pemutar Blu-Ray yang sampai akhir tahun lalu total pangsa pasarnya kurang dari 5% dari total penjualan DVD secara nasional.
"Tahun 2009 ini, dengan hadirnya pemutar Blu-Ray LG, kami yakin pasar pemutar Blu-Ray bakal naik menjadi 30.000 unit per bulan," lanjut Paul optimistis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News