kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.986.000   17.000   0,86%
  • USD/IDR 16.835   40,00   0,24%
  • IDX 6.679   65,44   0,99%
  • KOMPAS100 965   12,40   1,30%
  • LQ45 750   8,15   1,10%
  • ISSI 212   1,80   0,86%
  • IDX30 390   4,00   1,04%
  • IDXHIDIV20 468   2,84   0,61%
  • IDX80 109   1,41   1,31%
  • IDXV30 115   1,81   1,60%
  • IDXQ30 128   1,06   0,84%

Liebherr Indonesia Bangun Fasilitas Baru, Fokus Pada Keberlanjutan


Rabu, 19 Februari 2025 / 17:37 WIB
Liebherr Indonesia Bangun Fasilitas Baru, Fokus Pada Keberlanjutan
ILUSTRASI. Liebherr Indonesia meresmikan fasilitas baru di Balikpapan, yang menandai pencapaian besar dalam pertumbuhan dan komitmen perusahaan terhadap keberlanjutan. Foto: DOK. Liebherr Indonesia


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA.  Liebherr Indonesia meresmikan fasilitas  barunya di Balikpapan. Fasilitas tersebut lebih fokus pada keberlanjutan. Gedung perusahaan multinasional Jerman dan Swiss ini akan menjadi proyek percontohan bagi perusahaan-perusahaan lain di area tersebut. 

Fasilitas baru ini menggabungkan berbagai fitur inovatif untuk mengurangi dampak lingkungan. Seperti pencegahan banjir, konservasi air dan pengelolaan limbah. 

"Fasilitas ini menjadi tolok ukur baru untuk konstruksi ramah lingkungan dan akan menjadi model bagi pembangunan masa depan di Balikpapan," kata  Wisnu Aji, Project Manager Liebherr Indonesia, dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Selasa (18/2).  

Baca Juga: Ramai-ramai kerek harga batubara di tahun depan

Gedung baru ini akan memainkan peran penting dalam mendukung dan memajukan operasi Liebherr Indonesia. Terutama melalui fasilitas remanufaktur. Kemampuan remanufaktur yang ditawarkan oleh fasilitas baru ini akan mempersingkat waktu penyelesaian dan berkontribusi pada tujuan keberlanjutan 

"Fasilitas baru ini akan memainkan peran penting dalam memenuhi permintaan yang terus meningkat akan praktik-praktik remanufaktur yang bertanggung jawab terhadap lingkungan,” ujar Christian Bombenger, Managing Director Liebherr Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×