Reporter: Adisti Dini Indreswari | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Melihat larisnya penjualan apartemen di kawasan industri Cikarang Bekasi, pengembang berbondong-bondong meluncurkan apartemen baru. Lihat saja PT Lippo Cikarang Tbk yang mengklaim apartemen teranyarnya, Pasadena Suites mengalami kelebihan permintaan hingga 120%.
Padahal, Pasadena Suites baru resmi meluncur awal Maret 2015. Saat ini Lippo baru membuka konsumen pilihan yang punya prioritas membeli pertama atau priority pass untuk apartemen ini.
Asal tahu saja, Pasadena Suites merupakan menara apartemen ketiga yang ada di Orange Country seluas 322 hektare (ha). Adapun dua menara sebelumnya, Irvine Suites dan Westwood Suites sudah habis terjual akhir 2014.
Presiden Direktur Lippo Cikarang Loh Meow Chong bilang, pembeli apartemen Pasadena Suites didominasi oleh ekspatriat yang berkantor di kawasan industri di Cikarang. Maklum, lokasi Orange Country berada di antara kawasan industri Lippo Cikarang, Delta Mas, dan Jababeka. "Umumnya, mereka berasal dari negara Asia seperti Jepang, Korea Selatan, dan Cina," jelas Loh ketika dihubungi KONTAN, Kamis (26/2).
Memang, regulasi Indonesia masih menutup keran kepemilikan properti asing. Namun ekspatriat bisa membeli apartemen di Cikarang lewat perusahaan tempatnya bekerja.
Bicara mengenai investasi, apartemen di Cikarang juga menjanjikan imbal hasil yang tinggi apabila disewakan. "Yield bisa mencapai 15% per tahun," ungkap Loh.
Loh bilang keberadaan kawasan industri di Lippo Cikarang membuatnya punya populasi ekspatriat yang cukup tinggi. Apalagi ada rencana pembangunan Karawang International Airport dan Cilamaya Deep New Port di sana.
Sayang, Loh masih merahasiakan rencana Lippo untuk mengembangkan Orange Country lebih lanjut.
Selain Lippo, ada pengembang lain yang berbisnis apartemen. Seperti PT Kawasan Industri Jababeka Tbk melalui proyeknya Elvis Tower dan PT Cowell Development Tbk melalui The Oasis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News