kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Naik Argo Parahyangan makin pintar


Minggu, 16 Juni 2013 / 07:01 WIB
Naik Argo Parahyangan makin pintar
ILUSTRASI. Kriteria Siswa yang Eligible Mendaftar SNMPTN 2022 dan Ketentuan Memilih Jurusan.


Reporter: Cipta Wahyana | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

BANDUNG. Senin 17 Juni 2013, para penumpang Kereta Api (KA) Parahyangan jurusan Bandung-Jakarta, pemberangkatan pukul 07.15 WIB akan mendapatkan fasilitas yang berbeda, yakni berupa talkshow finansial  di gerbong kereta api.

Talkshow finansial akan diisi oleh M. Andoko, Presiden Direktur Perencana Keuangan Independen dari One Shild.

Kegiatan Talkshow kerjasama Kontan dengan PT KAI Daop 2 Bandung ini, akan dicatatkan di  Museum Rekor Indonesia ( MURI) sebagai "Talkshow Pertama yang Diselenggarakan di Kereta Api".

Penghargaan dari MURI rencana akan diserahterimakan kepada Kontan dan PT KAI Daop 2 di gerbong kereta api sembari perjalanan dari Bandung ke Jakarta.

Menurut R. Agus Dwinanto B selaku Manager Promotion & Marcomm PT. KAI, PT. KAI terus berinovasi memberikan layanan bagi para pengguna jasa kereta api.
Setelah layanan kemudahan reservasi tiket dan peningkatan kebersihan dan kenyamanan diatas kereta api, PT.KAI memberikan layanan berupa bacaan penumpang yg informatif dan inspiratif khususnya di KA Argo Parahyangan relasi Bandung-Jakarta dan sebaliknya.

Dengan mengambil tema "naik Argo Parahyangan makin pintar" kami menyediakan koran bisnis dan investasi serta memberikan program talkshow dan suplemen informasi tentang informasi perencanaan keuangan,ujarnya.

Bekejasama dengan media yang sudah berpengalaman yaitu  Kontan diharapkan penumpang mendapatkan value lebih jika menggunakan kereta api sebagai pilihan transportasi dibanding moda lain.

Manager Promosi PT KAI  yang lebih akrab dipanggil Boby ini juga mengutarakan  bahwa acara pemecahan rekor MURI  tentunya memperkuat positioning brand Argo Parahyangan sebagai layanan kereta relasi Bandung-Jakarta (PP) yang aman, nyaman, dan informatif.

"Dengan mempromosikan program "naik Argo Parahyangan makin pintar" kami juga secara terbuka memberikan ruang kerjasama media sebagai partner kerjasama memberikan layanan bagi penumpang kami. Berita tentang perencanaan keuangan kini makin menjadi kebutuhan masyarakat dan Koran Kontan sangat tepat dijadikan referensi informasi seputar bisnis dan investasi untuk mengedukasi penumpang kami," papar Agus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×