kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Oktober, progres LRT garapan Adhi Karya capai 23%


Senin, 20 November 2017 / 11:35 WIB
Oktober, progres LRT garapan Adhi Karya capai 23%


Reporter: Klaudia Molasiarani | Editor: Rizki Caturini

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga Oktober 2017, proses pembangunan prasarana kereta api ringan atau Light Rail Transit (LRT) wilayah Jabodebek yang dilakukan oleh PT Adhi Karya (Persero) Tbk sudah mencapai 23,4%.

Seperti diketahui, sesuai penugasan ADHI pada Peraturan Presiden No. 98 Tahun 2015 beserta perubahannya, proyek LRT wilayah Jabodebek tahap 1 mulai dilaksanakan pada September 2015 dengan nilai pekerjaan Rp 21,7 triliun (termasuk pajak), yang meliputi tiga lintas pelayanan, yakni Cawang - Cibubur, Cawang - Kuningan - Dukuh Atas, dan Cawang - Bekasi Timur.

Mengutip keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini (20/11), sampai saat ini proses pembangunan LRT sudah mencapai 23,4%, dengan kemajuan masing - masing sebagai berikut :
1. Cawang - Cibubur = 42,2%
2. Cawang - Kuningan - Dukuh Atas = 9,6%
3. Cawang - Bekasi Timur = 24,6%

Perseroan ini menargetkan progres pelaksanaan pembangunan prasana kereta api ringan tersebut akan rampung pada tahun 2019. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×