kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   -13.000   -0,85%
  • USD/IDR 16.209   -29,00   -0,18%
  • IDX 7.108   11,47   0,16%
  • KOMPAS100 1.063   0,60   0,06%
  • LQ45 836   0,73   0,09%
  • ISSI 215   0,25   0,12%
  • IDX30 427   0,78   0,18%
  • IDXHIDIV20 516   2,16   0,42%
  • IDX80 121   -0,02   -0,01%
  • IDXV30 125   -0,09   -0,07%
  • IDXQ30 143   0,32   0,23%

PHK 6.000 sopirnya, ini kata taksi Express


Senin, 14 Maret 2016 / 12:25 WIB
PHK 6.000 sopirnya, ini kata taksi Express


Sumber: Kompas.com | Editor: Sanny Cicilia

JAKARTA.  Direktur Taksi Express Shafruhan Sinungan mengungkapkan, sekitar 6.000 sopir taksi Express telah diberhentikan sejak satu tahun lalu. Pemberhentian itu dikatakan berkaitan dengan menjamurnya angkutan berbasis aplikasi. 

"Express sudah 3.000-an kendaraan tidak beroperasi sejak satu tahun lalu. (Itu) 6.000 sopir berarti kalau mobilnya nangkring di pul," kata Shafruhan kepada Kompas.com, Jakarta, Senin (14/3). 

Menurut Shafruhan, para sopir tak bisa memenuhi target pendapatan per hari. 

"Ya rugi dong (kalau tidak memenuhi target). Biaya operasional gede, sementara pemasukan sedikit. Mending tinggalin saja itu mobil. Kan jadi nganggur," kata Shafruhan. 

Shafruhan yang juga menjadi Ketua DPP Organda DKI Jakarta itu melanjutkan bahwa pemberhentian tersebut lantaran persaingan tak sehat yang dilakukan oleh angkutan berbasis aplikasi seperti Uber dan Grab Car. 

"Dampak dari persaingan enggak sehat. Kenapa? Karena (angkutan berbasis aplikasi) enggak punya nilai investasi, enggak punya pul apa-apa," kata Shafruhan. 

Hari ini, ribuan sopir angkutan umum berunjuk rasa di Balai Kota Pemprov DKI Jakarta, Istana Merdeka, dan Kantor Kemenkominfo. Mereka memprotes keberadaan angkutan berbasis aplikasi yang menjamur dan tak ada tindakan tegas dari pemerintah. (Kahfi Dirga Cahya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×